Suara.com - Real Sociedad akhirnya kembali ke puncak klasemen Liga Spanyol yang sebelumnya ditempati Real Madrid. Tambahan tiga poin berhasil didapat tim berjuluk La Real itu setelah mengalahkan Celta Vigo.
Real Sociedad yang bertandang ke markas Celta Vigo menang telak 4-1 pada laga yang digelar di Stadion Abanca Balaidos, Minggu (1/11/2020) malam WIB. Empat gol La Real dicetak oleh brace Willian Jose, Mikel Oyarzabal, dan David silva.
Kemenangan itu membuat tim besutan Imanol Alguacil menduduki puncak klasemen dengan koleksi 17 poin, unggul satu poin atas Real Madrid (16).
Granada melewatkan peluang untuk kembali ke peringkat ketiga lantaran hanya main imbang 1-1 saat menjamu Levante di Nuevos Los Carmenes.
Granada tertahan di urutan kelima di bawah Atletico Madrid dan Cadiz. Kendati sama-sama mengoleksi 14 poin, selisih gol impas Granada membuat mereka berada di bawah Atletico yang punya surplus 11 dan Cadiz surplus dua.
Sedangkan bagi Levante lima poin yang mereka kumpulkan belum mengentaskan mereka dari zona degradasi, hanya cukup untuk naik ke urutan ke-18.
Di Benito Villamarin, Real Betis kembali ke jalur kemenangan dengan menundukkan tamunya Elche 3-1 untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen. Betis naik ke urutan ketujuh dengan 12 poin, melompati Elche (10) yang melorot ke peringkat ke-10.
Rangkaian jadwal pertandingan Minggu ditutup dengan drama tiga gol menit-menit akhir yang mewarnai skor imbang 2-2 antara Valencia kontra Getafe di Mestalla.
Pun demikian, satu poin yang dibagi memperbaiki posisi kedua tim di klasemen. Getafe naik ke urutan kedelapan dengan 11 poin dan Valencia (8) di posisi ke-13.
Baca Juga: Seru! 10 Pemain Valencia Ditahan Imbang Getafe 2-2
Liga Spanyol masih menyisakan satu pertandingan pekan kedelapan lagi untuk dimainkan pada Senin waktu setempat (Selasa WIB) saat Villarreal menjamu tim juru kunci Valladolid di Stadion de la Ceramica.
Berikut jadwal dan hasil Liga Spanyol pekan kedelapan.
Sabtu (31/10) dini hari
Eibar 0 - Cadiz 2 (Alvaro Negredo 36', Salvi Sanchez 39')
Sabtu (31/10) malam s.d. Minggu (1/11) dini hari
Real Madrid 4 - Huesca 1 (Eden Hazard 40', Karim Benzema 45', 90', Federico Valverde 54'; David Ferreiro 74')
Athletic Bilbao 2 - Sevilla 1 (Iker Muniain 76', Oihan Sancet 86'; Youssef En-Nesyri 9')
Osasuna 1 - Atletico Madrid 3 (Ante Budimir 80'; Joao Felix p-43', 69', Lucas Torreira 88')
Alaves 1 - Barcelona 1 (Luis Rioja 31'; Antoine Griezmann 63')
Minggu (1/11) petang s.d. Senin (2/11) dini hari
Real Betis 3 - Elche 1 (Antonio Sanabria 7', Cristian Tello 29', 56'; Josan Fernandez 60')
Celta Vigo 1 - Real Sociedad 4 (Iago Aspas p-77'; David Silva 24', Mikel Oyarzabal 34', Willian Jose 54', 81')
Granada 1 - Levante 1 (Darwin Machis 8'; Ruben Vezo 34')
Valencia 2 - Getafe 2 (Yunus Musah 22', Carlos Soler p-90+10'; Cucho Hernandez 87', Angel Rodriguez 90+4')
Selasa (3/11) dini hari
03.00 Villarreal vs Valladolid
Berita Terkait
-
Marcus Rashford Kembali ke Premier League? Bakal Bela Rival Manchester United
-
Manchester City Sodorkan Rp1,7 Triliun untuk Arda Guler, Real Madrid: Gak Dijual!
-
Arsenal Wajib Kejar Bakat Besar yang Disia-siakan Real Madrid, Bisa Ditebus Rp1,54 T
-
Potensi Besar, Gerard Pique Optimis Timnas Indonesia Bisa Tampil di Piala Dunia
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
32 Negara Sudah Lolos! Peta Persaingan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Panas
-
Rp288 Miliar! Harga yang Dibayar Neymar untuk Kuasai Nama Pele
-
Kadek Arel: Timnas Indonesia U-22 Penuh 'Lubang' Usai Dibantai Mali, Apa Perbaikannya?
-
Cara Ruben Amorim Bikin Harry Maguire Muak dan Ingin Cabut dari Old Trafford
-
Liverpool Resmi Ditinggal Mohamed Salah pada Desember 2025
-
Erling Haaland Buka Suara Soal Duel Panas Lawan Mancini: Dia Bikin Kesal!
-
Bakat Muda Jawa-Belanda, Pemain Keturunan Indonesia Ikai Muhamad Torehkan 12 Gol!
-
Jurgen Klopp Comeback: Punya Pekerjaan Baru di Piala Dunia 2026
-
Apa Rahasia Timnas Norwegia Bisa Lolos ke Piala Dunia Setelah Absen 27 Tahun?
-
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026, Pelatih Timnas Nigeria Klaim Kongo Pakai Ilmu Santet