Suara.com - Playmaker Persija Jakarta, Marc Klok memberi dukungan penuh pada wonderkid Indonesia, Bagus Kahfi untuk bisa merumput bersama klub Eredivisie Belanda, FC Utrecht. Skill dan kemampuan Bagus dianggap cocok dengan atmosfer sepakbola di Belanda.
Kabar kepindahan Bagus dari klubnya saat ini, Barito Putera ke FC Utrecht memang santer berhembus belakangan ini, meski penyerang berusia 18 tahun personel Timnas Indonesia U-19 itu sudah membantahnya.
Rumor beredar setelah Bagus datang ke FC Utrecht untuk membantu proses pemulihan cedera yang dideritanya ketika memperkuat Garuda Select awal tahun ini.
Kedatangan Bagus ini membuat geger, lantaran media lokal Belanda memberitakan ada kesepakatan kontrak dengan FC Utrecht.
Menanggapi hal tersebut, Klok sangat mendukung Bagus untuk merumput di Belanda.
Gelandang berdarah Belanda keturunan Indonesia itu menyebut, bergabungnya sang striker ke FC Utrecht akan sangat bagus buat sepakbola Indonesia.
"Meskipun belum ada kabar resmi, tapi berita ini tentunya berita yang baik untuk sepakbola Indonesia," kata Klok saat dihubungi oleh awak media lewat WhatsApp, Jumat (6/11/2020).
"Bagus adalah pemain muda potensial, saya pernah melihat permainannya secara langsung. Dia pemain agresif dan tidak kenal lelah. Dia penyerang yang bagus, saya sangat mendukung dia main di Belanda. Gaya mainnya juga kelihatannya cocok dengan sepakbola Belandam," sambungnya.
"Menurut saya, dia bisa menjadi inspirasi bagi pemain-pemain Indonesia yang lain untuk berkarier di Eropa," pungkas pemain 27 tahun yang selangkah lagi akan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) itu.
Baca Juga: Rekap Liga Europa: Leicester Menang Telak, Benfica vs Rangers Hujan Gol
Berita Terkait
-
MU Siap Lepas Jadon Sancho Gratis, Dortmund Siap Sambut Si Anak Hilang
-
Here We Go! Barcelona Siapkan Dana Rp1,15 Triliun Demi Bajak Harry Kane
-
Pemain Keturunan Baru, Kiper FC Utrecht Bisa Main di Timnas 3 Negara, Termasuk Timnas Indonesia
-
Kakek Nenek Lahir di Kota Ketua, Iwan Burgman Calon Penerus Maarten Paes di FC Utrecht
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Graham Potter Misuh-misuh Striker Rp2,4Triliun Belum Bisa Dimainkan Gegara Cedera
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Statistik Timur Kapadze saat Menangani Uzbekistan, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Siapa Kapten Timnas Indonesia U-22di SEA Games 2025?3Nama Jadi Kandidat!
-
Jelang SEA Games 2025, Seperti apa Kondisi Penyerang Timnas Indonesia U-22?
-
Bruno Fernandes Bongkar Reaksi Tak Terduga Cristiano Ronaldo Usai Dapat Kartu Merah
-
Sir Alex Ferguson: Senne Lammens Pembelian Terbaik Manchester United
-
Indra Sjafri: Timnas Indonesia U-22 Gak Main Jelek Kok, Cuma Kalah 3-0
-
3 Laga Timnas Indonesia U-22 Tanpa Menang, Indra Sjafri Ogah Disamakan dengan Gerald Vanenburg
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025