Suara.com - PSSI akan menggelar rapat Komite Eksekutif (Exco) yang salah satunya agenda menentukan siapa wakil Indonesia yang akan tampil pada gelaran Piala AFC 2021. Rapat tersebut rencananya digelar Rabu (16/12/2020).
Biasanya, wakil untuk Piala AFC adalah tim yang menjadi juara dari Liga 1. Sayangnya, Liga 1 2020 pada tahun ini terhenti karena pandemi COVID-19 dan baru bakal digelar lagi pada tahun depan.
Sementara AFC mengharuskan PSSI segera mendaftarkan wakilnya dalam waktu dekat ini. Oleh sebab itu, PSSI harus berpikir keras menentukan siapa wakilnya.
Seperti diketahui wakil Indonesia di Piala AFC 2020 yaitu Bali United (juara Liga 1) dan PSM Makassar (juara Piala Indonesia). Namun, Piala AFC 2020 dihentikan total karena wabah corona.
PSM pun tak bisa menjadi wakil di Piala AFC 2021 karena tak lolos verifikasi klub profesional musim ini. Hanya ada enam tim yang lolos yaitu Persib Bandung, Borneo FC, Bhayangkara Solo FC, Arema FC, Persipura Jayapura, Bali United, dan Persija Jakarta.
"Rabu depan adan rapat Exco untuk diputuskan. Nanti setelah rapat ada keputusannya," kata Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi saat ditemui di GOR Popki Cibubur, Kamis (10/12/2020).
Yunus tidak mau berandai-andai siapa calon kuat yang bakal menjadi wakil Indonesia. Ia menjelaskan rapat Exco akan berkaca dari hasil musim lalu serta tim yang lolos verifikasi klub profesional AFC.
"Saya tak mau berandai-andai. Karena itu kewenangan Exco. Tapi antara tujuh klub yang lolos (verifikasi) itu," pungkas lelaki yang juga anggota Exco PSSI itu.
Sekedar informasi, jatah wakil Indonesia di Indonesia hanya sebatas Piala AFC. Wakil Indonesia tidak untuk Liga Champions Asia mulai musim depan.
Baca Juga: Pantau Kebugaran, Persib Bekali Pemain Alat Deteksi Jantung
Hal ini disebabkan peringkat kompetisi Indonesia yang terus melorot di kalangan negara Asia. Indonesia saat ini hanya menempati peringkat ke-13 Zona Timur, atau 38 dari seluruh Asia.
Berita Terkait
-
Dear Patrick Kluivert, Tutorial Mencuri Poin dari Arab Saudi Ada di Shin Tae-yong!
-
Timnas Indonesia Kalah, Mantan Exco PSSI: Pemain Underperform Tapi Main 100 Menit
-
Ratu Tisha Kemana Sekarang? Viral Diminta Gantikan Erick Thohir Jadi Ketum PSSI
-
Kata-kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Tumbang dari Arab Saudi
-
Laga Penentuan Lawan Arab Saudi, Kluivert Tak Perlu Paksakan Maarten Paes untuk Turun
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Kluivert Akui Ole Romeny Bikin Perubahan Timnas Indonesia, Kenapa Tak Starter?
-
BREAKING NEWS! Ulsan HD Pecat Shin Tae-yong
-
Kalah Tipis dari Arab Saudi, Timnas Indonesia Tetap Tunjukkan Dua Sinyal Menjanjikan
-
Timnas Indonesia Dibuat Nyaris Gagal Piala Dunia 2026, Kok Patrick Kluivert Bangga?
-
Erick Thohir Santai Timnas Indonesia Dipecundangi Arab Saudi
-
Harry Kane Absen Bela Timnas Inggris vs Wales karena Cedera Pergelangan Kaki
-
Head to Head Timnas Indonesia vs Irak, Miris Lihatnya
-
Media Korea Bawa-bawa Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Kalah dari Arab Saudi
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
Kata-kata Ole Romeny Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Arab Saudi