Suara.com - Karim Benzema mencetak gol di pengujung laga untuk melengkapi kemenangan Real Madrid atas Granada dengan skor 2-0 dalam pertandingan pekan ke-15 Liga Spanyol di Stadion Alfredo di Stefano, Madrid, Spanyol, Kamis (24/12/2020) dini hari WIB.
Penyerang asal Prancis itu mencetak golnya pada menit ketiga injury time setelah menusuk ke dalam dari sisi kanan setelah menerima umpan kiriman Isco dan menyelesaikannya dengan tembakan di tepian kotak penalti untuk menjebol gawang tim tamu.
Gol itu melengkapi kemenangan Real Madrid yang dibuka Casemiro dengan tandukan jarak dekat menyambut umpan silang Marco Asensio untuk memecahkan kebuntuan pada menit ke-57.
Dua menit sebelumnya Real Madrid hampir memimpin jika saja tiang gawang tak menolak bola tembakan jarak jauh Asensio yang tampak melayang bagus.
Sebaliknya, Granada berpeluang mencuri keunggulan pada menit kedua pertandingan ketika Raphael Varane melakukan blunder dan bola bisa direbut Roberto Soldado untuk dikonversi jadi umpan tarik, tetapi tembakan penyelesaian Antonio Puertas melambung tinggi tak tentu arah.
Kemenangan kali ini membuat Real Madrid menyamai perolehan poin rival sekotanya, Atletico Madrid, yakni 29 poin, tetapi tim besutan Zinedine Zidane tak beranjak dari posisi kedua karena kalah selisih gol, sedangkan Granada (21) tertahan di urutan ketujuh, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Kedua tim akan menjalani jeda libur Natal sejenak sebelum kembali merumput pada Rabu (30/12) pekan depan ketika Real Madrid bertandang ke markas Elche dan Granada harus menjamu Valencia di Stadion Nuevo Los Carmenes.
Berita Terkait
-
Prediksi Real Madrid Vs Granada, La Liga 24 Desember 2020
-
Jadwal Liga Spanyol Malam Ini, Ada Real Madrid vs Granada
-
Raih Kemenangan ke-300 bersama Atletico Madrid, Simeone: Ini Sangat Berarti
-
Atletico Madrid Libas Sociedad, Respons Simeone Raih Kemenangan ke-300
-
Klasemen Liga Spanyol: Atletico Kokoh di Puncak, Barcelona ke Lima Besar
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye
-
Kakeknya dari Bekasi, Perkenalkan Kay van Dorp Rekan Setim Anak Ronald Koeman