Suara.com - Timnas Indonesia U-19 akan melakukan training camp (TC) di Spanyol. Armada Shin Tae-yong akan berangkat pada hari ini Sabtu (26/12/2020) dari jakarta ke Barcelona.
Pelatih Shin Tae-yong menyertakan 30 nama pemain untuk TC di Spanyol ini. Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- akan berada di Spanyol sampai dengan 31 Januari 2021.
Salah satu nama yang ikut adalah Salman Alfarid. Pemain Persija Jakarta ini siap unjuk gigi di hadapan Shin Tae-yong pada TC Spanyol nanti.
"Tentunya cukup senang dan alhamdulillah karena bisa berangkat dan terpilih menjalani pemusatan latihan di Spanyol," kata Salman dikutip dari laman resmi Persija, Sabtu (26/12/2020).
Pemain asal Jakarta ini berjanji akan memanfaatkan dengan baik kegiatan TC di Negeri Matador untuk menimba ilmu sebanyak mungkin di sana.
Apalagi kesempatan ini merupakan kesempatan langka bagi dirinya untuk bisa mendapatkan pengalaman bertanding dengan klub maupun negara luar di Spanyol.
"Target saya semoga bisa mempelajari banyak ilmu dan mendapatkan pengalaman selama TC di sana. Saya siap selalu memberikan yang terbaik saat latihan maupun pertandingan selama berada di sana," ia menambahkan.
TC di Spanyol ini dilakukan sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-19 yang dijadwalkan bergulir pada Maret 2021.
Tadinya, pemusatan latihan ini juga untuk Piala Dunia U-20 2021. Namun, FIFA telah membatalkan agenda tersebut, di mana Indonesia menjadi tuan rumah.
Baca Juga: Piala Dunia U-20 2021 Batal, Shin Tae-yong Buka Suara
Beruntung, FIFA masih memilih Indonesia sebagai tuan rumah untuk edisi Piala Dunia U-20 2023.
Berita Terkait
-
Dekat dengan Shin Tae-yong, Nova Arianto Menjelma Jadi Pelatih Mengerikan di Timnas Indonesia
-
PSSI Kantongi 5 Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia, Nama Shin Tae-yong Tak Masuk
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
Duel Kedua Kontra Mali dan Jejak Warisan STY di Balik Kebangkitan Timnas Indonesia U-22
-
Terawang Kondisi Timnas Indonesia Jika Dilatih Timur Kapadze, dari Strategi Hingga Iklim Bermain
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?
-
Poling: 5 Nama Hebat Berebut Kursi Panas, Siapa Paling Cocok Latih Timnas Indonesia?
-
BREAKINGNEWS! Timur Kapadze ke Jakarta Tidak Wawancara dengan PSSI
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim
-
Jadwal Liga Prancis 22-24 November 2025, Calvin Verdonk Tempur Lawan Paris FC
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah