Suara.com - WAGs Juventus, Georgina Rodriguez, penuh semangat menjaga bentuk tubuh indahnya. Baru-baru ini Georgina pamer foto sedang melakukan aktivitas di tempat gym.
Hal tersebut diketahui lewat postingan di Stories Instagramnya pada Kamis (21/1/2021). Dalam unggahannya itu, Georgina sedang melakukan mirror selfie di tempat gym.
Mengenakan setelan pakaian olahraga yang tampak ketat, Georgina tampak seksi. Dalam foto itu terlihat juga beberapa alat olahraga seperti bola fitnes dan beberapa barbel untuk angkat beban.
Tak lupa, Georgina Rodriguez juga menyapa para pengikutnya dengan menuliskan 'selamat pagi' dalam unggahan Stories di Instagramnya tersebut.
Terlepas dari itu, Georgina sendiri saat ini sedang berbahagia karena kekasihnya, Cristiano Ronaldo mendapatkan trofi serta membuat rekor anyar.
Seperti diberitakan sebelumnya, Cristiano Ronaldo mampu melampaui rekor Josef Bican usai menyumbang satu gol dalam kemenangan 2-0 Juventus atas Napoli di Piala Super Italia, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB.
Tambahan satu gol itu membuat Cristiano Ronaldo sah dinobatkan sebagai pesepakbola dengan torehan gol terbanyak sepanjang masa. Ronaldo telah mencetak 760 gol sepanjang kariernya baik di level klub atau tim nasional.
Sementara itu, kemenangan Juventus atas Napoli ini membuat raihan trofi Ronaldo bertambah. Laga melawan Napoli sempat berjalan alot dan Juventus mampu membuka skor melalui aksi Ronaldo pada menit ke-64.
Kemudian Alvaro Morata yang masuk dari bangku cadangan akhirnya mengunci kemenangan Juventus menjadi 2-0 jelang berakhirnya pertandingan. Kemenangan ini membuat Juve berhasil meraih trofi Piala Super Italia untuk kali ke-9.
Baca Juga: Thailand Pertanyakan Kesediaan Timnas Indonesia Jalani Karantina
Berita Terkait
-
Yuk Intip Koleksi Perhiasan Mewah Ronaldo dan Georgina, Harganya Selangit!
-
Ini Unggahan Georgina Rodriguez yang Paling Banyak Disukai Warganet
-
Main Jetski di Dubai, Georgina Rodriguez Tampil Seksi Kenakan Bikini
-
Tampil Kenakan Bikini di Pantai Dubai, Georgina Rodriguez Jadi Sorotan
-
Ronaldo Buka Keran Gol di 2021, Georgina Rodriguez: Cintaku yang Tampan!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
John Herdman Percaya Diri Tatap Piala Asia 2027, Optimis Berbicara Banyak
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Lucas Paqueta Ingin Pulang ke Liga Brasil, Rela Gajinya Dipotong
-
Bertahan Dulu di Crystal Palace, Marc Guehi Bimbang Pilih Arsenal atau Liverpool
-
Duit Miliaran Rupiah Raib, Federasi Sepak Bola Tunisia Batal Tunjuk Patrick Kluivert
-
Blunder Fatal Dominik Szoboszlai Bikin Pelatih Barnsley Murka, Arne Slot Juga Kecewa Berat
-
Kylian Mbappe Jadi Sosok Antagonis, Terang-terangan Berani Lawan Perintah Xabi Alonso
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia