Suara.com - Winger belia Borneo FC, Fajar Fathur Rahman mengaku mendapatkan manfaat besar meski training camp (TC) terakhir bersama Timnas Indonesia U-19 berlangsung singkat. Banyak pelajaran yang didapat pemain berusia 18 tahun tersebut selama bergabung dengan skuat Timnas U-19 di Negeri Matador.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-19 TC di Spanyol sejak 26 Desember 2020 hingga 13 Januari 2021. Awalnya, armada Shin Tae-yong dijadwalkan melakoni TC hingga 31 Januari mendatang.
Akan tetapi, situasi pandemi COVID-19 di Spanyol membuat TC ini harus berakhir prematur.
Meski begitu, Fajar tetap menikmati betul pemusatan latihan di Spanyol ini. Banyak pelajaran yang didapat walaupun sang youngster tak melakoni laga uji coba bersama skuat Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- di Negeri Matador.
"Sangat senang bisa berada di sana. Walaupun hanya berlatih dan melakukan game internal di sana," kata Fajar dikutip dari laman resmi Borneo FC, Kamis (28/1/2021).
"Sebenarnya, banyak pertandingan yang saya dan tim bakal jalani, namun karena virus COVID-19 di sana lagi tinggi, jadi kita tidak mendapat izin untuk bertanding," sambungnya.
Fajar pun sedikit menceritakan kisahnya selama TC di Negeri Matador. Ia mengaku sempat homesick lantaran jauh dari Tanah Air.
Namun, itu tidak menjadi masalah besar buat Fajar. Pasalnya, sang pemain sudah terbiasa jauh dari keluarga yang menetap di Manokwari.
"Itu pasti ada, namun ya risiko pemain bola, jadi ya harus tetap semangat. Dan lagian juga saya juga sudah terbiasa jauh dari rumah," pungkasnya.
Baca Juga: Pamit dari Tira Persikabo, Alex Goncalves Menuju Melaka United
Berita Terkait
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Jadwal BRI Super League: Duel Panas Persib vs Persija, Borneo Hadapi Persita Tangerang
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Seleksi Timnas Indonesia U-20 Era Nova Arianto Dinilai Sulit: Banyak Pemain Berkualitas
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah