Suara.com - Tak ada yang lebih membahagiakan selain merontokkan dominasi klub yang sudah menjuarai Liga Italia selama sembilan tahun berturut-turut.
Perasaan itulah yang kini sedang dirasakan oleh pelatih Inter Milan, Antonio Conte, yang rasanya sebentar lagi akan mematahkan superioritas Juventus dan merengkuh Scudetto.
Setelah mengalahkan tuan rumah Bologna 1-0 dalam laga pekan ke-29 Liga Italia 2020/2021, Minggu (4/4/2021), Conte tampak tidak bisa menahan senyumnya di depan kamera, saat ditanya tentang peluang Scudetto bagi timnya.
Ia pun menganggap gelar juara Liga Italia yang kian dekat diraih musim ini sebagai obat pelipur lara.
"Kami nyaris (berhasil) musim lalu (meraih trofi) dengan final Liga Europa, tetapi kali ini... Kami mungkin bisa sampai di sana (Scudetto). Ya, kami boleh bicara soal gelar sekarang, tapi bukan berarti kami lupa diri," sesumbar Conte seperti dimuat football-italia, Senin (5/4/2021).
Gol tunggal Romelu Lukaku terbukti cukup untuk menaklukkan Bologna di Stadio Renato Dall'Ara. Ini adalah kemenangan kesembilan berturut-turut Inter Milan di Serie A.
Satu-satunya rekor terbaik kemenangan beruntun ialah saat Nerazzurri berhasil mencatatkan 17 kemenangan pada tahun 2007 di bawah Roberto Mancini.
Di atas segalanya, saat pesaing terdekat mereka, AC Milan dan Juventus sama-sama ditahan imbang di giornata ke-29 kemarin, Inter kini mantap bercokol di puncak klasemen sementara Liga Italia 2020/2021 dengan keunggulan delapan poin, plus masih memiliki tabungan satu laga tunda.
"Tak pelak lagi, saat kami semakin dekat ke garis finis, setiap kemenangan menjadi semakin berat," ujar Conte.
Baca Juga: Juventus Gagal Menangi Derby della Mole, Pirlo Soroti Performa Kulusevski
Namun, Conte menolak untuk mengakui pelukannya di pinggir lapangan dengan sang asisten pelatih, Gabriele Oriali usai laga di Renato Dall'Ara, ataupun perayaan heboh yang terdengar di ruang ganti tim tamu adalah merayakan gelar Scudetto.
"Tidak, ini tidak bisa menjadi perayaan Scudetto. Belum saatnya!" tegas Conte.
"Ya, karena kami harus mendapatkannya di lapangan dan itu harus dipastikan secara matematis. Ada 10 pertandingan tersisa bagi kami dan 27-30 poin untuk diperebutkan," tuntas eks allenatore Juventus dan Timnas Italia itu.
Berita Terkait
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Brace Scott McTominay Gagalkan Kemenangan Inter Milan Saat Menjamu Napoli
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Nasib Terkini Ole Romeny, Sukses Cetak Gol dan Bikin Oxford United ke Babak 4 Piala FA
-
Selain Cesar Meylan, Ada 1 Asisten Pelatih Lagi yang Diboyong John Herdman ke Timnas Indonesia
-
Sisi Lain John Herdman, Ternyata Sangat Sayang pada Keluarganya
-
Siapa Cesar Meylan Sang Tangan Kanan John Herdman? Ini Profilnya!
-
Hasil Liga Italia: Lazio Tekuk Hellas Verona 1-0 Berkat Kesalahan Fatal Bek Victor Nelsson
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol