Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, bertekad kembali ke Liga Champions musim depan usai timnya disikat Real Madrid di babak perempat final.
Liverpool kalah agregat 1-3 dari Real Madrid, setelah hanya bermain imbang 0-0 dalam leg kedua yang dimainkan di Anfield, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).
"Kami harus kembali main di kompetisi ini musim depan. Kami Liverpool dan sangat mencintai kompetisi ini. Itu amat penting bagi kami," katanya selepas laga sebagaimana dikutip dari laman resmi UEFA.
Mengevaluasi penampilan Liverpool di dua leg perempat final, Klopp menyoroti gol ketiga Real Madrid di pertandingan pertama serta kegagalan timnya mencetak gol dalam 15 menit awal leg kedua.
Liverpool sebetulnya mempunyai dua peluang emas dalam 15 menit pertama di Anfield, sayang Mohamed Salah gagal melepaskan tembakan penyelesaian bagus pada menit kedua dan tendangan spekulasi jarak jauh James Milner mampu ditepis secara gemilang oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtois.
"Gol ketiga di Madrid adalah hal yang paling mengecewakan. Jika saja kami bisa mencetak gol di 15 menit pertama tadi, segalanya mungkin berbeda," kata Klopp.
"Situasi semakin lama semakin sulit bagi kami. Kami mengawali pertandingan dengan baik dan menciptakan banyak peluang, kemudian Real lebih bisa mengendalikan keadaan di babak kedua," ujarnya.
Kini, Klopp dan Liverpool harus berjuang keras jika ingin tampil di Liga Champions musim depan.
Pasalnya, persaingan empat besar di Liga Inggris berlangsung ketat dan Liverpool masih tertinggal dua poin dari tim peringkat keempat dengan musim yang tinggal menyisakan tujuh putaran pertandingan lagi. (Antara)
Baca Juga: Man City Lolos ke Semifinal Liga Champions, Guardiola: Rasanya Luar Biasa
Berita Terkait
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso? Anak Carlo Ancelotti Jadi Kandidat Pengganti
-
Real Madrid Pesta 5 Gol, Xabi Alonso Puji Setinggi Langit Gonzalo Garcia
-
Piala Super Spanyol: Kylian Mbappe Diragukan Tampil, Ronald Araujo Siap Tempur Bersama Barcelona
-
Bintang Muda Bayern Munich Terang-terangan Ingin Gabung Real Madrid
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?