Suara.com - Pemain Timnas Indonesia Ady Setiawan berharap skuad Garuda mendapatkan hasil terbaik dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022, sebagai doa yang ia panjatkan seiring dengan momentum Lebaran.
"Semoga Timnas Indonesia diberi kelancaran demi hasil terbaik di pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti," kata Ady dikutip dari laman resmi PSSI seperti dilansir Antara, Kamis (13/5/2021).
Tak lupa, pemain asal klub Persebaya tersebut juga mewakili rekan-rekannya di timnas mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri dan memohon maaf lahir batin.
Lebaran tahun ini memberikan kesan yang berbeda bagi pemain kelahiran Bima itu. Ia harus merayakan Idul Fitri jauh dari keluarga karena mengikuti pemusatan latihan (TC) di Jakarta.
"Momen ini pertama bagi saya, karena biasanya merayakan Idul Fitri bersama dengan keluarga di rumah," tutur Ady.
Meski demikian, pemain berusia 26 tahun itu bersyukur bisa merayakan Lebaran bersama kawan-kawan dan ofisial timnas, termasuk shalat Ied.
"Alhamdulillah, dapat melakukan shalat Ied bersama teman-teman pemain dan ofisial Timnas Indonesia," ujar Ady.
Seluruh pemain dan ofisial Timnas Indonesia yang beragama Islam melaksanakan Shalat Idul Fitri 1442 Hijriah di Hotel Fairmont, Jakarta, dengan imam ustadz H Muhammad Nur Sueb.
Dalam khotbahnya, ustadz H Muhammad Nur Sueb mengatakan momentum bulan Ramadhan menjadikan semua menjadi lebih baik dalam hal apapun, dan harus menikmati hari kemenangan Idul Fitri meski dalam pandemi COVID-19.
Baca Juga: Dicoret Shin Tae-yong, Marc Klok Buat Surat Terbuka, Ini Isinya
"Kita harus bersabar dan ikhlas dengan kondisi saat ini. Ini salah satu ujian yang diberikan Allah SWT. Insya Allah pandemi ini segera berakhir. Kami juga mendoakan PSSI selalu sukses, jaya, dan Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan di pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 nanti demi mengharumkan nama bangsa," ungkap Sueb.
Usai sholat Ied, seluruh pemain dan ofisial menikmati libur Idul Fitri hingga Jumat (14/5). Selanjutnya latihan akan dimulai lagi pada Sabtu (15/5) mendatang
Seperti diketahui, skuad Garuda menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta sejak 1 Mei lalu sebagai persiapan menghadapi pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Juni mendatang di Uni Emirat Arab (UEA).
Indonesia akan melawan Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam 7 Juni dan terakhir UEA pada 11 Juni. AFC telah memilih UEA sebagai lokasi sentralisasi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia untuk Grup G.
Evan Dimas dan kawan-kawan akan bertolak ke Dubai, UEA, pada Senin (17/5/2021) dini hari mendatang.
Selain menjalani pertandingan Kualifikasi Piala Dunia, Indonesia juga akan menjalani dua kali uji coba internasional melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5) di Dubai, UEA.
Berita Terkait
-
Kata-kata John Herdman Pikul Beban Ekspetasi 280 Juta Rakyat Indonesia
-
Saddil Ramdani Rasakan Aura Positif Thom Haye, Mentalitas Eropa Jadi Pembeda Persib Bandung
-
Pemain Keturunan Indonesia Bersinar di Liga Inggris Sudah Koleksi 2 Gol, Bakal Dilirik John Herdman?
-
Saddil Ramdani Intip Peluang Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
John Herdman Hubungi Langsung Gelandang Serang Muda, Jadi Andalan Timnas Indonesia?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Penalti Panenka yang Gagal, Pelatih Maroko: Mental Brahim Diaz Sudah Keganggu
-
Prediksi Skor Sporting Lisbon vs PSG: Ujian Berat Singa Lisboa Hadapi Juara Bertahan
-
Tepis Isu Balik Lagi ke Real Madrid, Jose Mourinho Beri Jawaban Menohok
-
Jawaban Tegas Manajemen Persija Jakarta Terkait Kabar Perekrutan Ivar Jenner: Sampai Saat Ini...
-
Diserang Paul Scholes dan Nicky Butt, Roy Keane Pasang Badan Buat Lisandro Martinez
-
Arne Slot Bisa Bernafas Lega, Manajemen Liverpool Belum Tertarik pada Xabi Alonso
-
Jerman Pertimbangkan Boikot Piala Dunia 2026 Imbas Ancaman Donald Trump soal Greenland
-
Respons Niclas Fullkrug usai Gol Kilatnya Bawa AC Milan Tekuk Lecce
-
Rivalitas Lama Terulang, Anthony Hudson Soroti Kualitas John Herdman di Timnas Indonesia
-
Muka Masam Unai Emery Usai Aston Villa Kalah, Eks Liverpool: Dia Sangat Terpukul