Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menegaskan pemerintah dan PSSI selalu kompak dan juga saling percaya.
Dalam sambutannya pada Kongres Biasa PSSI di Jakarta, Sabtu, Zainudin Amali menyebut kekompakan dan kepercayaan itu yang membuat atmosfer sepak bola di Indonesia dalam kondisi baik dan mampu berjalan di tengah pandemi COVID-19.
"Ekosistem, suasana persepakbolaan bagus membuat kepercayaan masyarakat muncul. Itulah kenapa sekarang ada yang tiba-tiba mau membeli klub, seperti Raffi Ahmad (mengakuisisi Cilegon United), Mas Kaesang (Kaesang Pangarep yang membeli Persis Solo)," ujar Menpora.
Politikus Partai Golkar itu pun menegaskan selama dirinya menjabat, tidak pernah ada berita negatif soal hubungan pemerintah dan PSSI.
Menurut dia, semuanya berjalan harmonis, dan salah satu perwujudan kemitraan yang solid itu, yakni bergulirnya turnamen pramusim Piala Menpora 2021 pada 21 Maret-25 April.
Untuk melaksanakan kompetisi tersebut, PSSI dan pemerintah rutin berkoordinasi serta berkomunikasi sehingga pada akhirnya Piala Menpora 2021 dapat berjalan nyaris tanpa kendala.
Menpora dan Ketum PSSI bahkan harus menandatangani jaminan personal (personal guarantee) supaya Polri mengeluarkan izin keramaian Piala Menpora.
"Ketua Umum PSSI dan Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) (Akhmad Hadian Lukita) serta semua pihak terkait luar biasa komitmennya," kata Menpora.
Oleh karena itu, agar semangat serupa menyebar sampai ke daerah-daerah lain, Zainudin Amali meminta agar Asosiasi PSSI Provinsi, Kabupaten dan Kota di seluruh Indonesia bergandengan tangan erat dengan pemerintah setempat.
Baca Juga: Jelang Final Liga Champions, Suporter Manchester City Tawuran Dengan Fans Chelsea
"Kalau pemerintah dan PSSI kompak, sepak bola kita pasti akan maju," tutur pria asal Gorontalo tersebut seperti dimuat Antara.
Sementara Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah, khususnya Presiden Joko Widodo dan Menpora Zainudin Amali yang terus memerhatikan perkembangan sepak bola nasional.
"Alhamdulillah, Pak Menteri selalu ingat sepak bola," tutur Iriawan.
Kongres Biasa PSSI digelar mulai pukul 14.00 WIB di salah satu hotel di kawasan Kuningan, Jakarta, Sabtu. Acara ini diikuti 87 pemegang suara (voter) PSSI, delegasi dan para undangan.
Berita Terkait
-
Prestasi Jesus Casas, Pelatih yang Dirumorkan Tangani Timnas Indonesia
-
Jika Target Tercapai, Segini Ranking FIFA yang Bakal Dicapai Timnas Indonesia
-
Ivar Jenner Angkat Tangan, Belum Tahu Bisa Tampil di SEA Games 2025 Atau Tidak
-
Dikabarkan Gabung Timnas Indonesia, Ini Jawaban Bojan Hodak
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Prestasi Jesus Casas, Pelatih yang Dirumorkan Tangani Timnas Indonesia
-
Beda Nasib Eliano Reijnders dan Tijjani di Piala Dunia 2026, Bak Langit dan Bumi
-
Karim Benzema Buka Peluang Balik ke Real Madrid, tapi Ada Syaratnya
-
Pep Guardiola Tutup Pintu! Tolak Mentah-Mentah Jadi Presiden Barcelona
-
Adrian Wibowo Bersedia Main di SEA Games 2025 untuk Timnas Indonesia U-23, PSSI Lobi LAFC
-
Mees Hilgers Bikin Fisioterapis Terkejut, Prediksi Comeback Lebih Cepat
-
Enggan Tanggapi Road Map 'Garuda Membara', Sumardji: Sumbernya dari Mana?
-
Merasa Buang Waktu, Pemain Keturunan Indonesia Pilih Tinggalkan Man City Demi Gelar Sarjana Hukum
-
Eks Asisten Kluivert Gabung Raksasa Ajax Usai Didepak Timnas Indonesia
-
Spanyol Catat 30 Laga Beruntun Tanpa Kekalahan, Luis de la Fuente Ingatkan Pemain Tak Puas Diri