Suara.com - Lionel Messi telah setuju untuk bertahan di Barcelona. Dia dikabarkan siap menandatangani kontrak lima tahun meski harus rela gajinya dipotong 50 persen dari nominal sebelumnya.
Jika benar sepakat, Lionel Messi harus rela kehilangan pendapatan 250 ribu euro perpekan, 1 juta euro perbulan, 12 juta euro pertahun, atau 60 juta euro hingga kontrak terbarunya berakhir.
Merujuk Goal Internasional, nominal gaji Messi dalam kontrak terakhirnya dengan Barcelona adalah sekitar 515 ribu euro atau sekitar 8,8 miliar perpekan.
BBC Sport melaporkan, pengumuman bertahannya Lionel Messi baru akan dilakukan Barcelona bila berhasil mengurangi beban finansial dengan menjual atau meminjamkan beberapa pemainnya.
Secara hukum, Lionel Messi saat ini bukan pemain Barcelona. Setelah mengabdi promosi ke tim senior pada 2005, kontraknya bersama Blaugrana habis pada 1 Juli 2021 lalu.
Penyerang 34 tahun itu saat ini tengah berlibur setelah memenangkan Copa America dan rincian kontrak yang lebih baik belum diselesaikan.
Menandatangani kembali Messi adalah target utama musim panas dari Presiden baru Barcelona, Joan Laporta.
Demi mengikat Messi di Camp Nou, Barcelona dilaporkan tengah bernegosiasi untuk menukar Antoine Griezmann dengan gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez sebagai gagasan mengurangi tagihan gaji.
Para pemain pelapis seperti Junior Firpo, Jean-Clair Todibo dan Carles Alena telah dijual untuk membebaskan anggaran, tetapi kepergian nama besar lainnya juga perlu dilakukan.
Baca Juga: Presiden Barcelona Ungkap Kabar Terbaru Soal Perpanjangan Kontrak Messi
Messi telah dikaitkan dengan kepindahan ke Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City, di mana ia akan dipersatukan kembali dengan mantan bosnya di Barcelona Pep Guardiola.
Messi adalah pencetak gol terbanyak Barcelona dengan 672 gol dan telah memenangkan 10 gelar La Liga, empat Liga Champions, tujuh Copa del Rey serta mengklaim enam Ballon d'Or.
Berita Terkait
-
Laga Italia vs Argentina Akan Digelar untuk Kenang Maradona dan 4 Berita Bola Terkini
-
Bawa Argentina Juara Copa America, Messi Dijagokan Sabet Ballon d'Or Ketujuh
-
Ingin Pinjam Antoine Griezmann dari Barcelona, Chelsea Siapkan Senjata Rahasia
-
5 Hits Bola: Nasib Malang Eder Sang Pembawa Piala di Final Euro 2020
-
Kini Pengangguran, Lionel Messi Rugi Rp1,72 Miliar per Hari
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
PSSI Angkat Topi Adanya Program Satu Anak Satu Bola
-
Kabar 2 Pemain Timnas Indonesia: Miliano Jonathans dan Joey Pelupessy Berkontribusi Banyak
-
Bursa Transfer: Barcelona Amankan Empat Rekrutan Baru, Termasuk Pemain Keturunan Indonesia
-
Tak Hanya Kurzawa, Satu Pemain Naturalisasi Juga Didapatkan Persib Bandung!
-
Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
-
Resmi Gabung Persib Bandung, Layvin Kurzawa Sapa Bobotoh: Sampurasun, Hatur Nuhun!
-
Cari Sensasi? Roy Keane Serang Carrick Usai Kemenangan Dramatis Manchester United
-
Rekor 121 Laga Dihancurkan Manchester United, Arteta Singgung Ejekan Suporter di Emirates
-
Arsene Wenger Sebut Dua Pemain Ini Jadi Biang Kerok Kekalahan Arsenal
-
Klasemen Terbaru Liga Inggris Usai Arsenal Dipermalukan Manchester United di Emirates