Suara.com - Striker Juventus, Paulo Dybala melakukan pertemuan dengan legenda timnya tersebut Alessandro Del Piero. Pertemuan tersebut membuat banyak fans Juventus berharap banyak kepada pemain asal Argentina tersebut.
Seperti diketahui, kontrak Dybala bersama Bianconeri --julukan Juventus-- pada 2022. Juventini --julukan fans Juventus-- banyak yang menginginkan agar eks Palermo itu bertahan di Turin.
Sama seperti Del Piero yang merupakan salah satu pemain setia di Juventus. Dengan 290 gol dalam 750 penampilan, Del Piero adalah pencetak gol terbanyak dalam sejarah klub.
Ia juga pemain dengan catatan penampilan pertandingan terbanyak yang dimainkan selama berseragam Juventus di kompetisi resmi.
"Selalu senang bertemu denganmu, Kapten," tulis Dybala di Instagram miliknya dikutip dari Football-Italia, Kamis (22/7/2021).
Sementara itu, Jorge Antun selaku agen Dybala dikabarkan bakal segera melakukan negosiasi dengan manajemen Juventus dalam waktu dekat ini. Bakal ada kesepakatan baru yang disodorkan manajemen Juventus kepada perwakilan Dybala.
Menurut laporan terbaru dari surat kabar La Gazzetta dello Sport, Juventus yakin Dybala akan menerima tawaran 10 juta euro per tahun, setara Rp 171 miliar. Meskipun sang pemain telah menolak proposal serupa satu tahun lalu.
Adapun Dybala absen memperkuat Argentina di Copa America 2021. Ia kini telah bergabung dengan Juventus untuk memulai persiapan jelang Serie A 2021/2022.
Namun, Dybala dilaporkan mengalami cedera sehingga harus berlatih terpisah dari rekan-rekan lainnya. Pemain 27 tahun itu juga diprediksi melewatkan laga persahabatan melawan Cesena dalam waktu dekat ini.
Baca Juga: Ronaldo Sempat Jadi 'Agen' Juventus untuk Bajak Rakitic dari Barcelona
Berita Terkait
-
Korban Timnas Indonesia Jadi Calon Suksesor Igor Tudor di Juventus
-
Siapa Luciano Spalletti? Kandidat Pelatih Baru Juventus Gantikan Igor Tudor
-
Jay Idzes Bangga Jebol Gawang Juventus, Singgung Rekor dan Sejarah
-
Jadi Kandidat Terkuat Latih Juventus, Luciano Spalletti Jilat Ludah Sendiri
-
Buffon Angkat Suara Soal Calon Pelatih Juventus, Spalletti Pilihan Utama
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
Terkini
-
Kekalahan Menyakitkan Persis Solo di Kandang Juara Bertahan, Begini Kata Peter de Roo
-
Jadwal Liga Italia: Tim Jay Idzes Tantang Cagliari, Inter Siap Tebus Dosa
-
Rekam Jejak Thomas Doll, Eks Pelatih Persija yang Dinilai Cocok Tangani Timnas Indonesia
-
Curhat Perasaan Saddil Ramdani, Kecewa hingga Emosi Diganti Bojan Hodak
-
Bayern Munich Bernafas Lega, Istri Harry Kane Ogah Pulang Kampung ke Inggris
-
Wasit Rio Permana Bikin Geram! Persib Layangkan Protes ke Operator Liga
-
Garis Keturunan Jude Soonsup-Bell, Eks Striker Chelsea Resmi Jadi Pemain Keturunan Timnas Thailand
-
Rio Ferdinand Ejek Taktik Ruben Amorim: MU Tidak seperti PSG
-
Pemain Keturunan Indonesia Rp 1,2 Triliun Kasih Kabar Buruk, Lagi Bapuk di Klub
-
Korban Timnas Indonesia Jadi Calon Suksesor Igor Tudor di Juventus