Suara.com - Duel Athletic Bilbao vs Barcelona akan tersaji di pekan kedua kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol, La Liga, Minggu (22/8/2021) dini hari WIB. Dalam laga yang digelar di San Mames tersebut, Barcelona membidik tiga poin.
Barcelona sukses mengawali musim 2021/22 dengan kemenangan. Meski tanpa sang megabintang Lionel Messi yang hijrah ke PSG, Barcelona mempecundangi Real Sociedad dengan skor 4-2 di Camp Nou pada 16 Agustus kemarin.
Sementara itu, Bilbao hanya mampu bermain imbang di markas Elche dengan skor 0-0.
Namun demikian, pelatih Barcelona Ronald Koeman tetap mewaspadai skuad besutan Marcelino. Mengingat empat pertemuan kedua tim musim lalu, yang salah satunya membuat Barcelona gagal memboyong Piala Super Spanyol.
“Kami memiliki banyak pengalaman bermain melawan [Athletic],” kata Koeman dikutip laman resmi klub, Jumat (20/8/2021).
“Tahun lalu kami memainkan empat pertandingan melawan mereka. Kami harus mampu menguasai bola dan menggulirkannya dengan cepat untuk menghindari permainan fisik," sambungnya.
“Kami tahu itu selalu menjadi pertandingan yang sulit di San Mames.”
Dalam laga tersebut, Eric Garcia dan Memphis Depay yang melakoni debutnya di La Liga di laga perdana, akan kembali diturunkan Koeman.
Dengan formasi 4-3-3, Depay yang di laga kontra Sociedad berhasil mencatatkan asist, diharapkan tampil tajam.
Baca Juga: Athletic Bilbao Vs Barcelona, Ronald Koeman: Pertandingan di San Mames Bakal Sulit
Sementara Garcia diminta untuk lebih waspada dalam mengawal pertahanan Barcelona ketika Gerard Pique membantu serangan.
Prediksi Susunan Pemain:
Athletic Bilbao (4-4-2): Agirrezabala; Balenziaga, Inigo Martinez, Alvarez, De Marcos; Muniain, Vencedor, Dani Garcia, Berenguer; Sancet, Inaki Williams.
Pelatih: Marcelino.
Barcelona (4-3-3): Neto; Alba, Eric Garcia, Pique, Dest; Busquets, de Jong, Pedri; Braithwaite, Depay, Griezmann.
Pelatih: Ronald Koeman.
Berita Terkait
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Hansi Flick Bertekad Pertahankan Gelar Juara Piala Super Spanyol
-
Prediksi Skor dan Jadwal Semifinal Piala Super Spanyol: Barcelona vs Athletic Bilbao
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Trik Khusus John Herdman Lahirkan Bintang Dunia seperti Jonathan David
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Nasib Apes Marc Ter Stegen Jelang Piala Super Spanyol, Angkat Koper Pulang Lebih Awal
-
Ruben Amorim Pergi dengan Senyum, Asisten Ungkap Kisah di Balik Pemecatan Manchester United
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Bersinar di Barcelona, Joan Garcia Bicara Realistis soal Jadi Kiper Nomor 1 Spanyol
-
Prediksi Skor Manchester City vs Brighton: The Citizens Incar Poin Penuh
-
Persib Bandung vs Persija, Suporter Tamu Dilarang Hadir di Stadion GBLA
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Deretan Penghargaan Punya John Herdman Sebelum Tangani Timnas Indonesia