Suara.com - Pertandingan Shakhtar Donetsk vs AS Monaco siap tersaji dalam leg kedua play-off Liga Champions 2021/2022. Shakhtar akan menerima lawatan AS Monaco di Stadion Metalist, Kharkiv, Ukraina, Kamis (26/8/2021) dini hari nanti, pukul 02.00 WIB.
AS Monaco dalam situasi sulit usai kalah 0-1 di kandang pada laga leg pertama pekan lalu. Shakhtar di rumahnya sendiri hanya perlu hasil imbang untuk mengamankan tiket ke fase grup Liga Champions musim ini.
Meski sulit, namun pelatih AS Monaco, Niko Kovac meyakini tim besutannya akan menampakkan 'wajah asli' di laga nanti.
Kovac yakin AS Monaco akan bangkit setelah di kompetisi domestik, Ligue 1 Prancis musim 2021/2022, mereka melewatkan tiga pertandingan awal tanpa satu kemenangan pun dengan menelan dua kekalahan.
Berbeda dengan form domestik, AS Monaco memang sedikit lebih baik di kancah Eropa. Sebelum masuk ke play-off melawan Shakhtar, armada Kovac menang menyakinkan dalam dua leg kualifikasi Liga Champions, masing-masing dengan skor 2-0 dan 3-1 atas tim raksasa Republik Ceko, Sparta Praha.
Sayang, mereka harus menelan kekalahan saat menjamu Shakhtar di Stade Louis II pekan lalu.
"Sebagaimana saya bilang sebelum leg pertama, leg kedua memegang peranan penting dan kami harus siap bertarung selama 90 menit atau bahkan lebih. Kami harus fokus," kata Kovac dikutip dari laman resmi AS Monaco, Rabu (25/8/2021).
"Sejauh ini kami memperlihatkan dua sisi yang berbeda musim ini, di liga dan di Liga Champions. Tapi saya yakin besok kami akan memperlihatkan lagi wajah asli AS Monaco, yang terlihat musim lalu," sesumbar mantan pelatih Bayern Munich itu.
AS Monaco sendiri dalam dua musim terakhir absen dari kompetisi UEFA, dan terakhir kali main di fase grup Liga Champions adalah pada edisi 2018/2019.
Baca Juga: Agen Pastikan Donny van de Beek Bertahan di MU, Tapi Minta Solskjaer Jangan Dusta
Bila mampu membalikkan agregat kontra Shakhtar, Monaco akan kembali ke fase grup Liga Champions musim ini. Namun jika gagal, mereka hanya akan ambil bagian di fase grup Liga Europa 2021/2022.
Pertandingan Shakhtar Donetsk vs AS Monaco dini hari nanti bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.
Prakiraan Susunan Pemain:
Shakhtar Donetsk XI: Trubin; Dodo, Vitao, Marlon, Matvienko; Antonio, Patrick; Tete, Pedrinho, Solomon; Traore
Pelatih: Roberto De Zerbi (Italia)
AS Monaco XI: Majecki; Sidibe, Maripan, Badiashile, Jakobs; Martins, Fofana, Tchouameni, Diop; Ben Yedder, Volland
Berita Terkait
-
H-6 Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Pemain Keturunan Rp 31,29 Miliar Kasih Kabar Baik
-
Wirtz Buntu di Liverpool, Dalglish Pasang Badan tapi Carragher Hajar Habis-Habisan
-
Dituding Sindir Manchester United, Rasmus Hojlund Buru-buru Klarifikasi
-
Kevin Diks dan Status Pemain Indonesia Pertama di Liga Champions Eropa yang Nyaris Saja Terealisasi
-
Rasmus Hojlund Jelaskan Maksud Selebrasi Tunjuk Badge Liga Champions
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Tingkatkan Kualitas Pelatih, PSSI Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Lisensi D Nasional
-
Patrick Kluivert Ogah Paksakan Ole Romeny Bermain, Ini Penyebabnya
-
Dean James Mendadak Ingin Berhenti Main Bola, Ada Apa?
-
Babak Baru Nasib Mees Hilgers: Tolak Duduk Bareng, Mogok Tanda Tangan
-
14 Pemain Absen Latihan Perdana Timnas Indonesia di Arab Saudi
-
Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Miliano Jonathans: Saya Membuat Keputusan untuk....
-
Dapat Mentor Hebat, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Meledak di Bundesliga
-
Peluang Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi, Media Inggris: Tekanan Ada Pada....
-
MU Masih Terpuruk, Ruben Amorim Bantah Masalah Strategi
-
Jay Idzes Bawa Kabar Baik Jelang Terbang ke Arab Saudi, Apa Itu?