Suara.com - Penyerang asal Uzbekistan, Eldor Shomurodov, telah resmi menjadi pemain AS Roma sejak Selasa (3/8/2021). Ternyata, ia pernah menghadapi gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas.
Sebelumnya, Eldor Shomurodov direkrut oleh AS Roma dari Genoa. Penyerang berusia 26 tahun ini mendapatkan kontrak jangka panjang hingga 2026.
Il Lupi, julukan AS Roma, rela menggelontorkan dana sebesar 17,5 juta euro untuk mengangkut Shomurodov ke Ibu Kota.
Dengan kontrak ini, Eldor Shomurodov akan menjalani pengabdian bersama AS Roma selama lima tahun.
Sebetulnya, Shomurodov bukanlah sosok pemain yang asing bagi pecinta timnas Indonesia.
Pasalnya, pemain yang memiliki postur tubuh menjulang setinggi 190 cm ini pernah berhadapan dengan timnas Indonesia U-19.
Saat itu, Eldor Shomurodov menjadi salah satu pemain penting di skuad timnas Uzbekistan U-19 pada ajang Piala Asia U-19 2014.
Pada kejuaraan yang berlangsung di Myanmar itu, Uzbekistan memang berada satu grup dengan Indonesia pada babak penyisihan.
Sementara dua tim lain yang juga tergabung di Grup B saat itu ialah Uni Emirat Arab dan Australia.
Baca Juga: Dipanggil TC Timnas Indonesia U-18, Pemain Muda Semen Padang FC Ini Siap Kerja Keras
Pada pertandingan pertama Grup B, timnas Indonesia U-19 harus menghadapi Uzbekistan. Pada laga yang digelar di Stadion Thuwunna, Yangon, 10 Oktober 2014 itu, Eldor Shomurodov juga bermain sejak menit awal.
Sayangnya, Evan Dimas dan kawan-kawan harus bertekuk lutut dari timnas Uzbekistan pada pertandingan pertama Grup B ini.
Pada akhir laga, Uzbekistan sukses menang dengan skor 3-1 lewat dol yang dicetak oleh Dostonbek Khamdanov (18’), Zabikhillo Urinboev (22’), dan Otabek Shukurov (87’).
Sementara itu, skuad timnas Indonesia U-19 yang berada di bawah asuhan Indra Sjafri hanya mampu mencetak satu gol balasan lewat Paulo Sitanggang (58’).
Nasib Uzbekistan dan Indonesia pada babak penyisihan Grup B Piala Asia U-19 2014 memang terbilang kontras.
Sebab, timnas Indonesia U-19 mengakhiri persaingan di dasar kasemen Grup B tanpa meraih poin karena tiga laga berakhir dengan kekalahan.
Berita Terkait
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Menanti Debut John Herdman, Timnas Indonesia Bakal Kembali ke Masa Emas?
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Jadi Rekan Setim Justin Hubner, Pemain Keturunan Jawa Bisa Dibujuk Gabung Timnas Indonesia
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Persib Bandung dan APPI Gelar Charity "Dari Sepak bola untuk Sumatra"
-
Catat! Ini Harga Tiket Nonton Timnas Indonesia pada Piala Asia Futsal 2026
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim