Suara.com - Nasib sial dialami salah satu klub raksasa Serie A Italia, Lazio, yang gagal merekrut pemain incaran karena salah memasukkan alamat email.
Lazio sejatinya tengah dalam negosiasi dengan pemain Eintracht Frankfurt, Filip Kostic pada bursa transfer musim panas 2021.
Akan tetapi karena hal sepele yang berakibat fatal, Lazio justru gagal mendapatkan Filip Kostic hingga penutupan bursa transfer.
Usut punya usut, tawaran yang diajukan Lazio untuk Kostic justru mendarat ke alamat yang salah setelah pihak Biancocelesti keliru menuliskan alamat email.
Dilansir dari Sport Bible, Lazio mengirim tawaran tersebut ke alamat email 'eintrachfranfurt.de', padahal seharusnya 'eintrachtfrankfurt.de'.
Salah satu jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio menyebut jika Frankfurt sengaja memberi Lazio alamat palsu sehingga pemainnya tak mengetahui tawaran yang masuk.
Klub berjuluk Die Adler itu pun tak perlu susah payah memberi tahu Kostic mengenai tawaran tersebut, dan hal ini diketahui agen sang pemain.
Setelahnya sang agen menyebut jika Kostic sangat marah usai diberi tahu, bintang timnas Serbia ini bahkan memilih absen di laga melawan Arminia Bielefeld.
Sementara itu, laporan Goal International menyebut jika kesalahan memang ada pada Lazio yang tidak menyertakan huruf 'K' dalam email yang dituju.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Kembali Berlatih Bersama AC Milan
Meski tak menampik, Igli Tare selaku Direktur Olahraga Lazio justru tak mau berkomentar banyak mengenai kondisi tersebut.
Seolah kesal dengan kejadian ini, Tare menegaskan jika pihaknya tidak akan mengajukan penawaran lagi untuk Kostic.
"Saya tidak ingin membicarakannya, tidak ada gunannya sekarang. Kami hanya ingin mengontrak Kostic," ucap Tare.
"Namun itu sudah terlewat, saat ini kami berharap yang terbaik untuk sang pemain bersama Eintracth Frankfurt." imbuhnya.
Performa luar biasa Kostic bersama Frankfurt dan di level timnas sejatinya membuat Lazio kepincut meskipun sang pemain masih terikat kontrak dua musim ke depan.
Jika dilihat dari data Transfermarkt, Kostic yang saat ini sudah berusia 28 tahun itu dibanderol dengan harga 35 juta uero atau sekitar Rp591 miliar.
Berita Terkait
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Profil Nomor 9 Baru Milik AC Milan, Niclas Fullkrug: Striker Raksasa dari Jerman
-
Media Jerman: Kevin Diks Lebih Populer dari Borussia Monchengladbach
-
Bursa Transfer Serie A: Ini Pemain yang Wajib Direkrut AC Milan di Januari 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta
-
Mees Hilgers Resmi Gabung Agensi Top Dunia Lian Sports Demi Selamatkan Karier di FC Twente
-
Persik Kediri Siap Jamu Persib Bandung di Stadion Brawijaya 5 Januari 2026 Tanpa Suporter Tamu
-
Manchester United vs Leeds United, Amorim Konfirmasi Bruno Fernandes Absen Bela Setan Merah
-
AC Milan Geser Inter Milan dari Puncak Klasemen Usai Tekuk Cagliari Lewat Gol Tunggal Leao
-
Brennan Johnson Resmi Gabung Crystal Palace Pecahkan Rekor Transfer Termahal
-
Pascal Gross Resmi Kembali ke Brighton dari Borussia Dortmund dengan Kontrak Permanen
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang