Suara.com - Juventus menelan kekahalan lagi saat tersungkur di markas Napoli dan ditundukkan tuan rumah 1-2 dalam laga pekan ketiga Liga Italia di Stadion Diego Armando Maradona, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).
Padahal Juventus memimpin cepat lewat gol Alvaro Morata saat pertandingan baru berusia 10 menit, kala penyerang asal Spanyol itu memanfaatkan blunder di lini belakang Napoli.
Namun, Juventus kemudian mengarungi pertandingan dalam keadaan tertekan dan hanya memiliki 32 persen penguasaan bola sepanjang laga dan gawang mereka jadi sasaran tak kurang dari 25 percobaan tembakan para pemain tuan rumah.
Keunggulan Juve yang bertahan hingga turun minum akhirnya raib pada menit ke-57 saat kiper Wojciech Szczesny gagal mengantisipasi sempurna tembakan jarak jauh Lorenzo Insigne dan bola muntah langsung disambar oleh Matteo Politano demi membuat kedudukan imbang 1-1.
Napoli sepenuhnya membalikkan keadaan lima menit jelang bubaran waktu normal saat Moise Kean melakukan sundulan blunder yang membuat Szczesny kelimpungan dan bola disosor oleh Kalidou Koulibaly untuk membawa tuan rumah berbalik unggul 2-1.
Hasil itu memperkelam nasib Juventus yang dalam awal tenor kedua Massimiliano Allegri sama sekali belum meraih kemenangan musim ini.
Juventus terpuruk di urutan ke-14 hanya memiliki satu poin, sedangkan Napoli sementara melompat ke puncak klasemen dengan raihan sembilan poin dari tiga laga.
Juve selanjutnya akan menjamu AC Milan di Stadion Allianz pada Minggu pekan depan, sehari sesudahnya Napoli bertandang ke Friuli menghadapi Udinese.
Namun sebelum itu kedua tim akan tampil di Eropa, saat Juventus bertandang ke Swedia melawan Malmo FF pada Selasa pekan depan dalam Liga Champions dan dua hari kemudian Napoli menyambangi markas Leicester City untuk Liga Europa. (Antara)
Baca Juga: UEFA Persilahkan Madrid, Barcelona, dan Juventus Keluar dari Liga Champions
Berita Terkait
-
Hasil Drawing dan Jadwal Play-off Liga Champions 2025/2026: Real Madrid Lawan Benfica Lagi
-
Liverpool Ikut Pantau Bintang Muda Juventus Kenan Yildiz
-
Bos Napoli Tanggapi Rumor Raheem Sterling, Lama Tak Main tapi Gaji Minta Tinggi
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China