Suara.com - Gelandang serang AC Milan, Daniel Maldini akhirnya membuka rekening golnya bersama AC Milan. Putra legenda klub, Paolo Maldini itu mencetak gol perdananya untuk Rossoneri saat menang 2-1 atas tuan rumah Spezia dalam laga Liga Italia 2021/2022 akhir pekan lalu.
Daniel mencetak gol pembuka di laga tersebut pada menit ke-48. Ini merupakan gol perdana gelandang serang berusia 19 tahun itu semenjak debut bersama tim utama AC Milan pada 2 February 2020 lalu.
Daniel menjadi generasi ketiga dari keluarga Maldini yang mencetak gol di Serie A, setelah sang ayah Paolo yang kini menjadi direktur teknik Milan, serta sang kakek Cesare.
"Tentu saya bahagia dan juga bangga. Sensasinya luar biasa bisa mencetak gol. Ini seperti adiksi, Anda ketagihan untuk bisa melakukannya lagi di laga-laga ke depan," tutur Daniel kepada DAZN, Senin (27/9/2021).
"Tapi di atas kebahagiaan saya, yang terpenting adalah Milan menang. Itu yang utama. Kami meraih tiga poin, tapi bagi saya itu memang perasaan yang luar biasa. Gol pertama, saya akan mengingatnya selamanya," sambung pemain Timnas Italia U-19 jebolan akademi Milan itu.
Daniel pun secara khusus berterima kasih buat Stefano Pioli, pelatih AC Milan yang telah memberinya kesempatan tampil di tim senior.
"Saya diberitahu sebelumnya kalau saya akan jadi starter lawan Spezia. Saya cukup gugup, tapi rekan-rekan setim sangat membantu," celoteh Daniel.
"Pioli sangat memotivasi saya dan memberikan saya banyak wejangan. Dan bisa membayar kepercayaan yang diberikannya dengan sebuah gol, ini tentu perasaan yang fantastis buat saya," tandasnya.
Baca Juga: Napoli Sempurna di 6 Laga Awal, Luciano Spalletti Samai Rekor Maurizio Sarri
Berita Terkait
-
Inter Milan Gigit Jari, Deco Pastikan Joao Cancelo Segera Kembali ke Barcelona
-
Dusan Vlahovic Berpeluang Comeback Lebih Cepat, Juventus Bidik Laga Panas Kontra Inter
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Inter Milan Jauhi Napoli, Chivu Peringatkan Bahaya Serie A: Musim Ini Penuh Jebakan
-
Sassuolo Dihajar Juventus, Ini Momen Blunder Jay Idzes
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Tahan Imbang Arsenal, Dominik Szoboszlai: Inilah Titik Balik Kebangkitan Liverpool
-
Mengenal Sosok Zulkifli Syukur Kandidat Kuat Asisten John Herdman
-
Sempat Dirumorkan Keturunan Jawa, Pemain Leeds United Resmi Bela Timnas Suriname
-
Menerka Gebrakan John Herdman di Timnas Indonesia Mulai dari Ruang Ganti, Filosofi Hingga Fondasi
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Keputusan Gila John Herdman Disorot Media Amerika Selatan Usai Resmi Latih Timnas Indonesia
-
Joey Pelupessy Masih Kesal Gagalnya Patrick Kluivert Antar Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia