Suara.com - Kesebelasan Persis Solo sukses mengalahkan tuan rumah PSCS Cilacap dua gol tanpa balas pada pertandingan terakhir Grup C kompetisi Liga 2 Indonesia 2021 yang digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Selasa (26/10/2021).
Gol kemenangan tim yang saat ini dikelola putra Presiden Joko Widodo dicetak oleh Miftahul Hamdi pada menit kelima dan Abduh Lestaluhu pada menit 66.
Pertandingan antara PSCS Cilacap pada laga terakhir putaran pertama menghadapi Persis Solo berjalan cukup menarik karena kedua kesebelasan di papan atas Grup C itu, sama-sama ingin menempati puncak klasemen.
Persis yang biasa bermain di Stadion Manahan Solo langsung memberikan tekanan untuk menciptakan peluang agar bisa membuahkan gol untuk timnya. Akhirnya pada menit kelima Miftakul Hamdi sukses membawa timnya unggul 1-0 atas PSCS.
Gol Persis terjadi berawal dari umpan tendangan bola mati di luar kotak penalti yang dilakukan oleh Abduh Lestaluhu, ke arah depan gawang PSCS. Miftahul Hamdi langsung menyambut dengan sundulan kepala yang mengecoh kiper PSCS, Ali Budi Raharjo.
PSCS yang ketinggalan satu gol berupaya menggempur pertahanan Persis yang dikoordinir oleh Fabiano Beltrame, tetapi masih belum mampu menembus pertahanan lawan. Disiplinnya pemain belakang Persis menjaga daerahnya sehingga belum mampu ditembus lawan. Kedudukan 1-0 untuk Persis bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua PSCS yang ketinggalan satu gol terus mencari celah untuk mengimbangi Persis Solo. Namun, Persis yang sudah unggul satu gol termotivasi untuk menambah gol memantapkan kemenangan.
Persis justru mampu menambah gol menit 66 melalui tendangan keras Abduh Lestaluhu, yang memanfaatkan umpan dari Miftahul Hamdi sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-0.
Wasit Marjukih dalam pertandingan PSCS Cilacap melawan Persis Solo mengeluarkan empat kartu kuning untuk Sandi Sute, Fabiano Beltrame, Ganjar Mukti (Persis), Thaufan Hidayat (PSCS).
Baca Juga: PSIS Semarang vs Persib Bandung: Pangeran Biru Menang 1-0
Palatih Persis Solo Eko Purdjianto mengaku senang timnya meraih tiga poin atas PSCS Cilacap karena hasil tersebut merupakan kerja keras semua pemainnya. Namun, Persis terus melakukan evaluasi untuk perbaikan persiapan putaran kedua Liga 2 ke depan.
Dengan kemenangan tersebut, Persis Solo menempati puncak klasemen sementara di Grup C dengan 11 poin dari lima kali main, tiga kali menang, dua kali seri. Sedangkan PSCS Cilacap menepati urutan kedua klasemen sementara Grup C dengan 10 poin dari lima kali main tiga kali menang, satu kali seri dan satu kali kalah. [Antara]
Berita Terkait
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Bawa Pulang Alfriyanto Nico dari Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Hadapi Persita, Pelatih Persis Solo: Kami Berambisi untuk Menang
-
Eks Pelatih Persis Solo dan Persik Dapat Jabatan Mentereng dari Federasi Malaysia
-
Prediksi Persik Kediri vs Persis Solo di BRI Super League, 27 Desember 2025
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior
-
Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Begini Statistik Alvaro Arbeloa
-
FC Dallas Mulai Pramusim MLS 2026, Maarten Paes Ikut Latihan Penuh: Rumor Pindah ke Persib HOAX
-
Emil Audero Pahlawan, Tapi Cremonese Dibantai 5 Gol dari Juventus
-
5 Alasan Real Madrid Pecat Xabi Alonso di Pertengahan Musim
-
Benarkah Emil Audero Siap Diboyong Kembali ke Juventus di Bursa Transfer Musim Panas 2026?
-
Siapa Alvaro Arbeloa? Mantan Lawan Jordi Amat yang Jadi Caretaker Real Madrid
-
3 Taktik Pilihan John Herdman untuk Timnas Indonesia, yang Mana Kira-kira?