Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengaku heran program Mata Najwa memilih Bambang Suryo sebagai narasumber. Status Bambang Suryo sebagai orang terhukum di sepak bola dinilai tak pantas menjadi pembicara pemberantasan pengaturan skor.
Pada acara Mata Najwa yang tayang live beberapa waktu lalu, Bambang Suryo dihadirkan sebagai narasumber. Dalam acara tersebut, ia mengklaim sudah tobat.
Mantan Manajer Persekam Metro FC itu divonis hukuman larangan beraktivitas di dunia sepak bola seumur hidup. Belakangan, malahan namanya kembali muncul karena permasalahan serupa.
Bambang Suryo baru-baru ini diduga terlibat dalam pengaturan skor di Liga 3 Zona Jawa Timur 2021. Bahkan, Komite Disiplin (Komdis) Asprov PSSI Jatim telah melaporkan Bambang Suryo bersama tiga terduga pelaku lainnya ke Polisi, Senin (22/11/2021).
"Dia ini kan dalam urusan dulu dihukum seumur hidup. Kenapa Mata Najwa mau pakai dia jadi narasumber?" kata Iriawan dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (23/11/2021).
Iriawan berharap bisa segera menindaklanjuti laporan Asprov PSSI Jatim. Ia meminta pelaku bisa dihukum setimpal.
"Harus bisa dihukum yang setimpal. Kepolisian itu menyelidiki dulu baru kalau ada indikasi akan ada penyidikan," terang mantan Kapolda Metro Jaya itu.
"Saya meminta kejaksaan dan hakim menjatuhkan hukuman berat. Benar Pak Ahmad Riyadh (Ketua Komite Wasit PSSI), BS (Bambang Suryo) berlindung di Mata Najwa, sekarang terbukti."
"Saya tidak takut menghadapi siapa juga. Kalau ada terlibat, jangan main-main. Saya akan dorong ke polisi supaya diungkap tuntas," tegasnya.
Baca Juga: PSSI: Bambang Suryo Bujuk Asisten Wasit Liga 2 Berbohong di Acara Mata Najwa
Berdasarkan laporan dari Asprov Jatim, Bambang Suryo melakukan upaya penyuapan. Ia dan tiga orang lainnya melakukan percobaan suap di pertandingan NZR Sumbersari vs Gresik Putra pada 12 November lalu.
Para pelaku mengiming-imingi uang Rp 70 juta - Rp 100 juta agar Gresik Putra mengalah kepada NZR Sumbersari. Upaya penyuapan tersebut dilakukan itu untuk keperluan taruhan judi bola online.
"BS terlibat lagi namanya. Dia sering dijadikan narasumber di Mata Najwa. Dia orang bermasalah, orang yang dihukum. Ternyata berbuat lagi di Jawa Timur. Ada Bertemu di kafe, setelah dicek nomornya dan fotonya betul (milik Bambang Suryo)," tutur Iriawan.
"Menurut keterangan Asprov Jatim, nanti polri yang akan menjelaskan. Kami apresiasi kepada komdis Jatim bisa mengungkap ini dan menyerahkan ke Polda. Semua yang terlibat termasuk pihak media dan TV harus menjadi solusi lah."
"Jangan seperti kemarin, bukannya memberi solusi malah membawa narsum dan samaran yang tidak bisa dipercaya sehingga saya tidak hadir (ke Mata Najwa)," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pengamat Ini Sebut John Herdman Miliki Dua Sisi Kepribadian, Apa Saja?
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
Pemain KAFI FC Dwi Pilihanto Dilarang Main Sepakbola Seumur Hidup!
-
Deretan Penghargaan Punya John Herdman Sebelum Tangani Timnas Indonesia
-
Kesaksian dari Ruang Analisis: John Herdman Bunglon Taktik yang Sulit Ditebak Lawan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah