Suara.com - Wasit asal Qatar bernama Al Adba Saoud Ali dibebastugaskan dari Piala AFF 2020. Itu terjadi setelah dirinya membuat keputusan kontroversial dalam laga Vietnam melawan Thailand di semifinal serta sempat cekcok dengan Shin Tae-yong.
Al Adba Saoud Ali merupakan wasit pemimpin pertandingan di leg pertama semifinal Piala AFF 2020 antara Vietnam melawan Thailand. Sejumlah keputusan kontroversinya kemudian menjadi sorotan.
Beberapa insiden di laga Vietnam melawan Thailand yang menjadi kontroversi, yakni ketika Theerathon Bunmathan menyikut Nguyen Quang Hai.
Meski melakukan pelanggaran keras, wasit tidak menghentikan pertandingan dan menganggap pemai Gajah Perah tersebut tidak pelanggaran.
Selanjutnya ada kiper Thailand Chatchai Budprom yang hanya mendapatkan kartu kuning meski dengan sengaja memegang bola di luar kotak penalti.
Bahkan, Al Adba Saoud Ali tidak menunjuk titik putih setelah pemain Thailand Weerathep Pomphan kedapatan handball di kotak penalti.
Dinukil dari laporan media Vietnam, Dantri pada Selasa (28/12/2021), kabar terbaru mengungkapkan bahwa Al Adba Saoud sudah berhenti dari tugasnya.
"Tuan Al Adba Saoud baru saja mengumumkan dia telah meninggalkan Singapura, mengakiri tugasnya di Piala AFF 2020," tulis laporan tersebut.
Kendati begitu, tidak dijelaskan secara rinci mengapa ia mengakhiri pekerjaannya di Piala AFF 2020. Kabar yang beredar menyebut ia telah dibebastugaskan karena mendapatkan tekanan dan kritik dari publik.
Baca Juga: Link Live Streaming Newcastle United vs Manchester United di Liga Inggris
Sebelumnya pihak Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) memang sudah mengusulkan kepada AFF untuk memperbaiki kualitas pengadil di lapangan.
Sementara itu, Al Adba Saoud juga sempat menjadi sorotan ketika menjadi asisten wasit di laga antara timnas Indonesia melawan Malaysia.
Sebab sosoknya sempat cekcok dengan pelatih Shin Tae-yong yang memprotes keputusan wasit setelah dua pemain timnas Indonesia dilanggar lawan, tapi tak berujung pelanggaran.
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF, Ini Pesan Witan Sulaeman untuk Suporter
-
5 Hits Bola: Bantu Timnas Indonesia Lolos ke Final, Egy Malah Diejek Striker Singapura
-
Nasib Miris Enam Pemain Bola Liga 3 Sulsel Aniaya Wasit, Ditahan Dan Terancam 6 Tahun Bui
-
Menpora Jamin Kontrak Shin Tae-yong Bakal Diperpanjang
-
Jelang Final Lawan Timnas Indonesia, Kiper Thailand Harus Absen 8 Bulan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur