Suara.com - Asisten pelatih Persija Jakarta, Ferdiansyah menegaskan bahwa timnya tidak akan berhenti berjuang sampai menit akhir dalam setiap pertandingan, demi mendapatkan poin penting menjelang pekan-pekan kritis BRI Liga 1 2021/2022.
Terkini, Persija mampu memenangkan laga kontra Persik dengan skor 2-1 berkat gol Irfan Jauhari pada menit ke-90+3, Sabtu (19/2/2022) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Persija melakoni comeback untuk meraih kemenangan setelah sempat tertinggal gol cepat Persik.
"Selamat untuk pemain karena mereka berusaha, berjuang hingga menit akhir. Mental seperti ini sangat bagus, tak pernah menyerah. Kemenangan itu kami persembahkan untuk semua pencinta Persija," ujar Ferdiansyah seperti dimuat Antara, Minggu (20/2/2022).
Persija, dia melanjutkan, bertarung sebagai sebuah tim di mana setiap pemain tidak mengedepankan ego masing-masing.
Hal tersebut terlihat saat pemain andalan Macan Kemayoran seperti Marko Simic dan Riko Simanjuntak diganti di tengah-tengah pertandingan.
Menurut Ferdiansyah, pergantian itu semata-mata untuk kepentingan tim dan tidak berhubungan dengan kemampuan sang pemain.
Strategi tersebut tak jarang berbuah manis untuk Persija. Terkini, saat melawan Persik, Irfan Jauhari yang masuk pada babak kedua menggantikan Riko Simanjuntak berhasil mencetak gol pada menit ke-90+3 dan membawa Persija menang 2-1.
"Pergantian itu sudah disepakati untuk kebaikan tim. Kemenangan adalah yang utama," tukas Ferdiansyah.
Baca Juga: Cetak Gol dan Assist untuk Persija Lawan Persik, Makan Konate Dipuji Javier Roca
Persija sendiri setidak-tidaknya sudah empat kali berhasil membuat gol pada menit 90 ke atas pada Liga 1 musim ini.
Sebelum melawan Persik, pemain Persija melakukan serupa saat menghadapi PSM, Persipura dan Persebaya. Ketika itu Macan Kemayoran menaklukkan PSM 3-2, kalah 1-2 dari Persipura dan imbang 3-3 dengan Persebaya.
Sementara pemain Persija Novri Setiawan yakin skuadnya masih bisa lebih baik.
Saat ini, kata Novri, beberapa pemain termasuk dirinya belum berada dalam kondisi fisik terbaik lantaran baru pulih dari COVID-19.
"Semoga kami bisa lebih baik ke depan," ujar pesepakbola berusia 28 tahun itu.
[Antara]
Berita Terkait
-
Persija Jakarta Pindah Markas ke Manahan, Mauricio Souza Waspadai Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Persija Jakarta Incar Lima Kemenangan Beruntun Saat Tantang Persik di Manahan
-
Persik vs Persija Jakarta, Ong Kim Swee Ungkap Kualitas Lapangan Jadi Kunci Permainan Terbaik
-
Persija Jakarta, Rizky Ridho dan Perpanjangan Kontrak sang Pemain yang Sangat Prospektif
-
FIFA Puskas Award 2025: Banyak yang Cetak Gol Serupa, Mengapa Lesakan Rizky Ridho Istimewa?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
2 Masalah Paling Mendesak Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
-
Persib Bandung vs Dewa United, Thom Haye Tak Sabar Rebut Poin Penuh di GBLA
-
Adu Kiper Timnas Indonesia U-22, Daffa Fasya Siap Rebut Posisi Utama SEA Games 2025
-
Respons Rafael Struick usai Cetak Gol ke-7 Bersama Garuda, Optimis Tatap SEA Games 2025
-
Ivar Jenner Ungkap Rahasia Taktik Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
-
TC SEA Games 2025: Indra Sjafri Tentukan Kriteria Pemain Timnas U-22 yang Boleh Balik ke Klub
-
Media Inggris Sebut Ole Romeny Percikan yang Hilang di Oxford United
-
Persija Jakarta Pindah Markas ke Manahan, Mauricio Souza Waspadai Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Awal Tahun Target Comeback Donny Warmerdam, PSIM Yogyakarta Kian Kuat!
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Batal Turun Peringkat Meski Tak Tanding, Kenapa?