Suara.com - Link live streaming Persik Kediri vs Madura United akan mengawali pekan ke-29 BRI Liga 1 2021/2022. Duel kedua tim ini bakal tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (5/3/2022) dan kick off pukul 15.15 WIB.
Persik Kediri memiliki kepercayaan diri yang sangat tinggi menatap pertandingan ini. Tim besutan Javier Roca sedang dalam tren positif karena mulai merangkak dari papan bawah klasemen.
Dalam lima laga terakhir, Persik Kediri tercatat hanya menelan satu kekalahan ketika bersua Persija Jakarta. Saat ini Macan Putih --julukan Persik-- ada di posisi sembilan dengan 36 poin.
Padahal, Persik sempat terseok-seok di papan bawah, bahkan terancam masuk zona degradasi. Namun, di bawah asuhan arsitek anyar Javier Roca kini Persik mulai percaya diri.
Sedangkan dari kubu lawan, Madura United justru dalam kondisi kurang maksimal. Dalam lima laga terakhir, Laskar Sappe Kerrab hanya mampu menang sekali, kalah tiga kali, dan sisanya imbang.
Kondisi tersebut tentunya membuat pasukan Fabio Lefundes harus segera bangit. Posisi Madura United di klasemen juga tidak baik-baik saja.
Saat ini Madura United ada di posisi 13 dengan perolehan 30 poin. Hanya selisih lima angka dari Persipura Jayapura yang ada di peringkat 16 alias batas atas zona degradasi.
Akan tetapi, Madura United punya rekor pertemuan yang bagus. Seperti di putaran pertama BRI Liga 1 musim ini, di mana Madura United menang dengan skor 2-0.
Pertandingan menarik ini akan disiarkan live oleh stasiun televisi Indosiar dan bisa disaksikan streaming dengan mengklik Tautan Link Live Streaming Persik Kediri vs Madura United.
Baca Juga: Link Live Streaming Tira Persikabo vs Persipura Jayapura
Berita Terkait
-
Saddil Ramdani Kartu Merah Minta Maaf: Terima Kasih Bobotoh atas Kritikannya
-
Bojan Hodak Protes Keras Kepemimpinan Wasit Muhammad Tri Santoso, Persib Bandung Kirim Surat
-
6 Assist, 5 Gol! John Herdman Layak Panggil Ezra Walian ke Timnas Indonesia
-
Persib Bandung Ditahan Imbang Persik, Bojan Kecewa dengan Kepemimpinan Wasit
-
Ezra Walian Diincar Persija Jakarta Tapi Manajemen Persik Kediri Pastikan Kontrak Masih Panjang
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah
-
Ole Gunnar Solskjaer Favorit Kuat, Eks Liverpool Usul MU Boyong Pelatih Ini
-
3 Hari Penentu Juara Paruh Musim Super League 2026, Siapa yang Bertanding?