Suara.com - Kemenangan gemilang dibukukan Chelsea di pekan ke-28 kompeisi kasta tertinggi Liga Inggris, Liga Premier. Bertandang ke Turf Moor, Sabtu (5/3/2022), The Blues menang telak dengan skor 0-4.
Datang sebagai unggulan, Chelsea mendominasi jalannya pertandingan sejak kick-off. Hanya saja, di sepanjang babak pertama The Blues kerap menemui jalan buntu di depan gawang lawan.
Dua menit bola bergulir di babak kedua, tim besutan Thomas Tuchel akhirnya sukses memecah kebuntuan. Reece James mengubah papan skor menjadi 0-1.
Unggul satu gol, Chelsea semakin beringas. Tidak seperti di babak pertama, di babak kedua para pemain belakang Burnley tak mampu berbuat banyak untuk menghentikan pergerakan para penggawa The Blues.
Alhasil, di menit 52 gawang tuan rumah yang dikawal Nick Pope kembali bergetar. Kai Havertz menggandakan keunggulan tim tamu menjadi 0-2.
Hanya berselang tiga menit, Havertz kembali mencatatkan namanya di papan skor.
Tertinggal tiga gol, Burnley semakin sulit untuk keluar dari tekanan. Upaya yang mereka lakukan kerap gagal sebelum mencapai area penalti.
Sementara itu, Chelsea yang seakan sudah menemukan kelemahan benteng pertahanan Burnley tak henti-hentinya menebar ancaman.
Christian Pulisic pun menutup pesta gol The Blues di menit 69, meneruskan umpan dari Ngolo Kante. Skor 0-4 untuk kemenangan tim tamu bertahan hingga laga usai.
Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool vs West Ham United, Liga Inggris Segera Berlangsung
Dengan tambahan tiga poin, Chelsea yang kini mengantongi 53 poin dari 26 pertandingan bertahan di posisi tiga klasemen sementara Liga Premier.
Sementara Burnley yang baru mengantongi 21 poin dari 26 laga, belum beranjak dari posisi teratas zona merah.
Susunan Pemain:
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Conor Roberts, James Tarkowski, Nathan Collins, Charlie Taylor; Aaron Lennon, Ashley Westwood, Josh Brownhill, Dwight McNeil; Jay Rodriguez, Wout Weghorst.
Cadangan: Jack Cork, Lewis Richardson, Kevin Long, Matthew Lowton, Ashley Barnes, Bobby Thomas, Maxwell Cornet, Phil Bardsley, Wayne Hennessey.
Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Trevoh Chalobah, Thiago Silva, Antonio Rudiger; Reece James, N'Golo Kante, Jorginho, Saul Niguez; Mason Mount, Christian Pulisic; Kai Havertz.
Berita Terkait
-
Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
-
Prediksi Gary Neville Soal Nasib Chelsea di Premier League Musim Ini
-
Mikel Arteta Was-was dengan Cedera Viktor Gyokeres
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam
-
Legenda Chelsea Ledek Tottenham Kena Prank, Keluarkan Rp1,1 T untuk Rekrut Pemain Gagal
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Erick Thohir Menolak Mundur dari Ketum PSSI, Bawa-bawa FIFA
-
Serie A Liga Italia: Puncak Klasemen Memanas, 4 Tim Beda Satu Poin Saja
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Respons Prabowo Subianto usai Erick Thohir Minta Maaf Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Lupakan Euforia Usai Menang Telak, Brasil Tatap Serius Timnas Indonesia U-17
-
Evaluasi Tajam Nova Arianto, Timnas Indonesia U-17 Wajib Berani Hadapi Brasil Setelah Kalah Mengejut
-
Malaysia Jadi Rumah Kedua, Bojan Hodak: Saya Ingin Meraih Kemenangan di Selangor
-
Bek Zambia Akui Berjuang Keras untuk Bisa Kalahkan Timnas Indonesia U-17
-
Setelah Kalah dari Zambia, Indonesia Bakal Hadapi Brasil! Lawan Mengerikan
-
Sukses Kalahkan Timnas Indonesia U-17, Pelatih Zambia Sindir Suporter Garuda