Suara.com - Negosiasi antara Mohamed Salah dengan Liverpool menemui jalan buntu, dan pemain asal Mesir itu dikabarkan bakal meninggalkan Anfield jika tuntutannya gagal dipenuhi The Reds.
Dilaporkan Marca, Senin (14/3/2022), bintang Liverpool itu muak dengan cara dia terus-menerus diremehkan. Selama lima tahun terakhir, Salah telah menjadi salah satu pesepakbola paling produktif dan konsisten di planet ini.
Dia mengantongi sejumlah prestasi individu dan gelar untuk membuktikan kemampuannya, hanya saja The Reds tidak melihat hal itu dan membuatnya mulai tidak nyaman.
Klub mana pun di Eropa akan membunuh untuk memiliki pemain seperti Mohamed, tetapi Liverpool tidak siap untuk memberikan gaji sesuai dengan predikatnya sebagai pemain bintang.
Salah dikabarkan meminta naik gaji selevel dengan bintang Manchester United Cristiano Ronaldo.
Saat ini, Salah tercatat hanya menerima bayaran sebesar 200 ribu poundsterling (Rp3,7 miliar) per pekan. Jumlah tersebut masih kalah dari Virgil van Dijk yang merupakan pemain termahal di Liverpool dengan bayaran 220 ribu poundsterling (Rp4,1 miliar).
Sementara itu Cristiano Ronaldo menerima gaji sekitar 480 ribu poundsterling atau sekitar Rp9,5 miliar per pekan.
Salah kabarnya menuntut gaji 400 ribu poundsterling atau sekitar Rp7,4 miliar. Sedikit lebih rendah dari yang diterima Ronaldo.
Menanggapi hal tersebut, wartawan Italia Fabrizio Romano, yakin Liverpool tidak akan menyetujui tuntutan tersebut.
Baca Juga: Mallorca vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Coret Eder Militao dari Skuad
Jurgen Klopp Ucapkan Selamat Tinggal pada Mohamed Salah
Menanggapi buntunya negosiasi Mohamed Salah dengan klub, manajer Liverpool Jurgen Klopp menanggapinya dengan santai.
Manajer asal Jerman mengetahui keterbatasan yang dimiliki Liverpool FC dan dia tidak mau membuat pengecualian untuk pemain mana pun.
"Mo pasti mengharapkan klub ini menjadi ambisius. Dalam beberapa tahun terakhir, kami tidak bisa berbuat lebih banyak. Begitulah adanya," ujar Klopp dalam jumpa pers Jumat (11/3/2022).
"Saya pikir, itu keputusan Mo. Klub melakukan apa yang bisa dilakukan klub. Tidak ada yang buruk untuk dikatakan tentang itu. Semuanya baik-baik saja dari sudut pandang saya," sambungnya.
"Tidak ada yang terjadi lebih jauh, tidak ada penandatanganan, tidak ada penolakan . Kita hanya harus menunggu untuk itu. Tidak apa-apa, tidak perlu terburu-buru."
Berita Terkait
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Favorit Gantikan Ruben Amorim, Eddie Howe Tolak Manchester United
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Jejak Konflik Ruben Amorim dengan 5 Bintang Manchester United
-
Daftar Lengkap Pelatih yang Pernah Lawan John Herdman: Ada Pelatih Cristiano Ronaldo dan Messi
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?