Suara.com - Manchester City nampaknya tak main-main dalam usahanya mendatangkan Erling Haaland. The Citizens disebut-sebut siap memberikan gaji Rp1 miliar per hari untuk Haaland.
Jelang dibukanya bursa transfer musim panas yang kurang dari tiga bulan lagi, kabar perpindahan pemain mulai mencuat tidak terkecuali penyerang paling menjanjikan saat ini, Erling Haaland.
Rumor menyebut jika penyerang berusia 21 tahun itu telah memutuskan untuk hengkang dari Borussia Dortmund pada Juni 2022 mendatang.
Kabar ini pun menjadi buah bibir banyak penikmat sepak bola. Pasalnya, Haaland merupakan pemain yang diperebutkan banyak klub raksasa Eropa saat ini.
Di usia yang masih belia, Haaland telah mencetak ratusan gol dalam karier profesionalnya. Di Dortmund, dirinya telah melesakkan 80 gol hanya dalam 81 pertandingan.
Ketajamannya tersebut dibarengi beragam rekor fantastis dari ajang Bundesliga Jerman, hingga ajang sekelas Liga Champions.
Dengan prestasi tersebut, banyak klub yang memburu tanda tangannya sejak musim panas 2021 lalu. Namun, pada akhirnya Haaland memutuskan bertahan di Dortmund.
Kini kabar bahwa Haaland akan pergi dari Dortmund membuat beberapa tim siaga dan menyiapkan proposal guna mendatangkannya.
Salah satunya adalah Manchester City. Bahkan dalam laporan yang beredar, The Citizens telah sepakat dengan permintaan Haaland dan agennya di musim panas nanti.
Baca Juga: West Ham Singkirkan Sevilla, David Moyes: Kami Pantas ke Perempat Final Liga Europa
Dilansir dari laman Daily Mail dan media Inggris lainnya, Man City dilaporkan siap menjadikan Haaland sebagai pemain dengan bayaran termahal di Liga Premier.
Tak tanggung-tanggung, Man City disebut-sebut siap memberikan gaji 500 ribu poundsterling (Rp8 miliar) per pekannya untuk Haaland.
Gaji tersebut diyakini akan diterima kubu Haaland, mengingat Man City juga bersedia menebus klausul kontraknya yang berada di angka 63 juta poundsterling (Rp1,1 triliun).
Jika tawaran itu diterima, maka Man City akan mendapat keuntungan berlipat dari kehadiran Haaland.
Belakangan, pelatih Man City, Josep Guardiola mulai membutuhkan kehadiran penyerang murni dalam skuatnya guna terus bersaing di level teratas.
“Saya pikir klub ini (Man City) membutuhkan seorang striker,” ujarnya dalam sesi konferensi pers beberapa waktu silam.
Berita Terkait
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka
-
Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Akui Arsenal Sulit Dibendung
-
Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
-
Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto