Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott tak mau berjanji bisa membela Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2021. Saat ini, pemain keturunan Indonesia-Inggris itu masih belum bisa memastikan.
Setelah tertunda imbas pandemi COVID-19, SEA Games 2021 akan mulai digelar Mei 2022 nanti. Pagelaran multievent se-Asia Tenggara tersebut akan diselenggarakan di Hanoi, Vietnam.
Timnas U-23 sendiri punya target juara alias medali emas dalam ajang itu. Tentu hadirnya Elkan Baggott, yang sebelumnya sudah membela panji timnas di level senior, bakal menambah kekuatan tim Garuda Muda --julukan Timnas U-23, terutama di lini belakang.
Namun, SEA Games bukanlah agenda resmi FIFA. Tidak ada kewajiban bagi klub melepas pemainnya ke timnas.
Apalagi, SEA Games nanti digelar saat kompetisi di berbagai negara tengah berlangsung. Seperti klub Elkan, Ipswich Town di Inggris.
Meski belum bisa memastikan ketersediannya di SEA Games, namun sang pemain memastikan akan bergabung dengan Timnas Senior Indonesia saat digelarnya Kualifikasi Piala Asia 2023 pada Juni mendatang.
"Jadi saat ini, saya masih berdiskusi dengan staf pelatih tentang apakah saya akan bergabung dengan tim di SEA Games. Yang pasti saya pasti akan pergi ke kualifikasi Piala Asia pada bulan Juni nanti," kata Elkan saat berbincang di Instagram Dubes Indonesia untuk Inggris, Desra Percaya.
"Ya, tapi jelas SEA Games dimulai ketika musim saya masih berlanjut di sini (Inggris). Jadi waktunya saling bertabrakan,” tambah bek berusia 19 tahun itu.
Adapun Elkan Baggott belakangan jadi andalan di tim Ipswich Town U-23, bahkan telah ditunjuk sebagai kapten tim.
Baca Juga: Cuaca Dingin dan Latihan Berat Timnas U-19 di Korsel Bukan Masalah bagi Ronaldo Kwateh
Selain itu, sang pemain juga dalam beberapa laga terakhir dibawa ke skuad senior yang berlaga di League One (kompetisi sepakbola kasta ketiga Inggris). Tentu, bukan tidak mungkin Ipswich enggan merelakan Elkan pergi untuk memperkuat Indonesia di SEA Games.
"Jadi itu adalah sesuatu yang masih kami diskusikan dengan pelatih kami di sini (Ipswich), jadi saya tidak bisa memberikan jawaban yang pasti," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Begini Isi Roadmap 3 Halaman PSSI yang Kontroversi di Media Sosial
-
Channel Live Timnas Indonesia vs Timnas Mali U-22 Selasa Malam di Leg 2 Laga Uji Coba
-
Kuasai Oxford United, Semoga Erick Thohir Tak Blunder Seperti di Inter Milan dan Timnas Indonesia
-
Setelah Adrian Wibowo, Muncul Pemain Keturunan di Amerika yang Tertarik Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Mali U-22, Siapa Dicoret?
-
Italia Diambang Gagal Lolos (Lagi) ke Piala Dunia, Gennaro Gattuso Bisa Jadi Juru Selamat?
-
Pelatih Jay Idzes Minta Suporter Jangan Terlalu Lama Romantisme Masa Lalu
-
Begini Isi Roadmap 3 Halaman PSSI yang Kontroversi di Media Sosial
-
Update Cedera Benjamin Sesko: MU Terancam Kehilangan Sang Bomber hingga 2026
-
Channel Live Timnas Indonesia vs Timnas Mali U-22 Selasa Malam di Leg 2 Laga Uji Coba
-
Setelah Adrian Wibowo, Muncul Pemain Keturunan di Amerika yang Tertarik Bela Timnas Indonesia
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Mali U-22 di Leg 2, Awas Dibantai Lagi
-
Soroti Rumor Jesus Casas ke Timnas Indonesia, Media Irak: Dia Bisa Sukses dengan Mudah
-
Harap-harap Cemas Timnas Indonesia U-22 Tunggu Kepastian Dua Pemain Abroad