Suara.com - Pelatih tim U-18 Atletico Madrid Daniel Perez mengatakan tidak mudah bagi skuadnya menang dengan skor 5-0 atas tim U-18 Bali United pada laga pembuka International Youth Championship (IYC) 2021 karena cuaca di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Rabu (13/4/2022), cenderung lembab.
“Kelembaban itu membuat laga menjadi sulit bagi kami. Oleh karena itu, saya harus mengganti banyak pemain agar tim bisa terus bergerak di lapangan,” ujar Daniel dalam konferensi pers usai pertandingan.
Menurut Daniel, hal tersebut membuat anak-anak asuhnya beberapa kali harus berjibaku menghadapi serangan balik Bali United.
Namun, Atletico Madrid mampu tampil disiplin dan menjaga kemenangan hingga pertandingan usai.
“Setiap pemain kami yang tampil pada laga hari ini menunjukkan usaha dan keberanian,” kata Daniel.
Daniel sendiri mengganti tujuh pemainnya dalam pertandingan kontra Bali United itu. Dia menjaga kondisi anak-anak asuhnya tetap fit karena harus menjalani tiga laga tersisa di IYC 2021 sampai 19 April 2022.
Bek tim U-18 Barcelona Nelson Cuellar juga menganggap laga melawan Bali United berjalan rumit untuk dia dan rekan-rekannya.
Bali, dia melanjutkan, memberikan perlawanan yang tangguh dengan kecepatan yang dimiliki. Salah satu pemain yang menurutnya berbahaya adalah I Nyoman Adi Wirya Tama.
“Pemain bernomor punggung 72 (I Nyoman Adi Wirya Tama) sangat cepat dan berbakat,” kata Nelson seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Bali United Dibantai Atletico Madrid, I Made Pasek Wijaya: Ini Pelajaran Berharga
Tim U-18 Atletico Madrid menundukkan skuad U-18 Bali United dengan skor 5-0 dalam laga pembuka International Youth Championship (IYC) 2021 di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Rabu.
Kelima gol Atletico dilesakkan oleh Pablo Fozos, Adrian Gallego, Jacobo Lorenzo, Iker Sierra dan Ninte Carungal.
Hasil tersebut membuat Atletico Madrid memimpin sementara klasemen IYC 2021 dengan koleksi tiga poin.
Berikutnya, Jumat (15/4), tim U-18 Bali United akan melawan tim U-20 Indonesia All Star mulai pukul 15.00 WIB, di Stadion Internasional Jakarta (JIS). Pada hari dan tempat yang sama, tim U-18 Atletico Madrid akan menghadapi skuad U-18 Barcelona mulai pukul 21.30 WIB.
Berita Terkait
-
Eks Kiper PEC Zwolle Beberkan Perbedaan Liga Belanda dan Indonesia
-
Ogah Berkelit, Diego Simeone Akui Arsenal Hancurkan Atletico Dalam 13 Menit
-
Arsenal Sulit Ditebak! Kunci Rahasia Mikel Arteta Tekuk Atletico Madrid Empat Gol Tanpa Balas
-
5 Fakta Kemenangan 4-0 Arsenal atas Atletico Madrid: Rekor Tanpa Kebobolan
-
Viktor Gyokeres Akhiri Puasa Gol, Ungkap Daya Magis Nomor 14 Peninggalan Henry
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Timnas Indonesia U-23 Dapat Keuntungan Tak Terduga di SEA Games 2025, Vietnam Meradang
-
Gianni Infantino Bikin Gebrakan Baru Luncurkan Piala ASEAN FIFA, Bagaimana Nasib Piala AFF?
-
BRI Super League Goes to Campus: Kenalkan Industri Sepak Bola ke Generasi Muda
-
Striker Timnas Indonesia Belum Terima Kenyataan Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Napoli Hantam Inter 3-1: Conte Balas Dendam, Sindir Lautaro dan Marotta
-
Kevin Diks Dapat Pembelaan Fans Borussia Monchengldbach: Seharusnya Ambil Penalti
-
Gol Injury Time Hancurkan Chelsea, Enzo Maresca Sentil Pemain The Blues
-
Erick Thohir Bertemu Ultras Garuda, PSSI Didesak Berbenah Usai Tampil Buruk di Kualifikasi PD 2026
-
Keputusan Antonio Conte Berujung Malapetaka buat Kevin De Bruyne
-
4 Pemain Abroad yang Dipanggil ke Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2025