Suara.com - Gelandang Timnas Indonesia U-23, Marc Klok antusias menjalani pertandingan melawan Vietnam di SEA Games 2021. Apalagi, duel bakal berlangsung dengan hadirnya penonton di stadion.
Ini merupakan laga pertama Grup A sepak bola putra SEA Games 2021. Pertandingan akan digelar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022) malam WIB.
Adapun pertandingan ini diyakini bakal penuh sesak dengan hadirnya penonton. Wajar, hal ini dikarenakan Vietnam sebagai tuan rumah Meski begitu, Marc Klok mengaku tidak khawatir. Pemain Persib Bandung itu malah antusias tidak sabar melakoni laga melawan Vietnam.
"Saya rindu suporter. Sudah dua tahun tidak bermain dengan suporter dan akhirnya bermain dengan suporter, tentu sangat bagus," kata Marc Klok dilansir dari kanal YouTube PSSI.
Meski begitu, akan ada sejumlah suporter Indonesia yang hadir. Namun, belum diketahui jumlahnya meski Vietnam diyakini lebih mendominasi.
"Tentu lebih bagus jika bermain dengan suporter Indonesia. Tetapi sangat bagus bermain sepak bola dengan stadion terisi penuh, tidak kosong," terang Marc Klok.
Lebih lanjut, pemain naturalisasi berdarah Belanda ini mengungkap targetnya. Klok ingin menjadi juara bersama Timnas Indonesia U-23.
"Target saya di turnamen ini juara. Melawan Vietnam harus menang. Vietnam harus tahu siapa kita. Pasti menang dan Klok cetak gol," pungkasnya.
Baca Juga: 2 Alasan Ini Bikin Marc Klok Berhasrat Raih Medali Emas di SEA Games 2021
Berita Terkait
-
Thom Haye Waspadai Lion City, Bobotoh Diminta Padati Stadion Bishan
-
Cuma Butuh Imbang, Marc Klok Tegaskan Ingin Bungkam Lion City Sailors
-
Awayday ke Singapura, Bojan Hodak dan Marc Klok Minta Bobotoh Lakukan Hal Ini
-
Psywar Marc Klok Jelang Lion City Sailors vs Persib Bandung: Kami Tak Datang untuk Hasil Imbang
-
Marc Klok Minta GBLA Penuh: Siap Hadapi Nick Kuipers dan Edo Febriansah
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Penyerang Keturunan Medan Bersinar di ACL 2, Cetak Gol Bawa Klubnya Lolos 16 Besar
-
Prediksi Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta di BRI Super League, Jumat 28 November 2025
-
Bukan Sekadar 3 Poin, Eksel Runtukahu Sadar Persija Jakarta Wajib Hancurkan PSIM di GBK
-
Adrian Wibowo Lebih Lama bersama Son Heung-min
-
Hendra Setiawan Tunggu Keputusan PBSI soal Sabar/Reza untuk SEA Games 2025
-
Pelatih Brasil Akui Posisi Persija Jakarta di Papan Atas Klasemen Super League Belum Aman
-
Pelatih Timnas Futsal Putri Indonesia Optimis Tembus Semifinal SEA Games 2025
-
Alex Pastoor Dukung Jordi Cruyff Tinggalkan Timnas Indonesia
-
8 Pemain yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Kalah dari Lion City Sailors, Marc Klok Soroti Kinerja Wasit dan Singgung VAR