Suara.com - Klub Liga 1 Indonesia Persija akan menyeleksi tiga pemain asal Jepang, Norito Hashiguchi, Ryohe Miyazaki dan Daisuke Kobayashi, dalam turnamen pramusim Piala Presiden 2022.
Mengutip laman klub di Jakarta, Rabu (15/6/2022), ketiga pemain akan diturunkan oleh pelatih Persija Thomas Doll pada dua laga awal Macan Kemayoran dalam Piala Presiden.
Doll ingin melihat sejauh mana kepantasan mereka dalam mengisi satu tempat pemain asing Asia selama Liga 1 Indonesia musim 2022-2023.
Para pemain Jepang tersebut berusia di bawah 30 tahun dan memperkuat beberapa posisi.
Norito Hashiguchi merupakan pesepak bola berusia 26 tahun yang mengisi posisi gelandang dan penyerang sayap.
Dia pernah bermain dalam Liga Utama Mongolia, Liga Utama Bangladesh dan Liga A Lithuania. Norito pernah meraih satu Piala MFF di Mongolia bersama klub Atlethic220.
Sementara Rohei Miyazaki (27 tahun) pernah berkarier di Jepang, Polandia, Amerika Serikat, Malaysia dan Serbia. Rohei dapat bertugas sebagai penyerang sayap, gelandang serang dan penyerang kedua.
Daisuke Kobayashi, yang berumur 29 tahun, menjadi satu-satunya pemain Jepang seleksi yang pernah memperkuat tim Indonesia.
Pemain berposisi gelandang tersebut masuk skuad Bali United untuk Piala AFC 2020. Dia berpengalaman berkompetisi di negara-negara Asia Tenggara seperti Thailand, Kamboja, Filipina, Vietnam dan Indonesia.
Baca Juga: Piala Presiden 2022: PSS Sleman Waspadai Kebangkitan Persita Tangerang
Persija sendiri untuk sementara baru memiliki dua pemain asing, dari maksimal empat, sebelum mengarungi Liga 1 Indonesia musim ini.
Mereka yaitu "playmaker" asal Mali, Makan Konate dan bek tim nasional Ceko Ondrej Kudela. Dengan demikian, "Macan Kemayoran" masih mempunyai dua slot kosong untuk pemain internasional, satu untuk pemain asing non-Asia dan satu untuk pesepak bola Asia.
Di Piala Presiden 2022, Persija bergabung di Grup B yang semua pertandingannyan berlangsung di Stadion Segiri,Samarinda. Laga perdana Riko Simanjuntak dan kawan-kawan adalah melawan Barito Putera pada 18 Juni 2022.
Setelah itu, Persija menghadapi RANS Nusantara FC pada 22 Juni, lalu bersua Borneo FC pada 25 Juni dan, terakhir, menjajal kemampuan Madura United pada 28 Juni.
Berita Terkait
-
Pelatih Persija Jakarta Minta Ridho dan Amat Bangkit Usai Timnas Gagal ke Piala Dunia
-
Hajime Moriyasu Merendah usai Jepang Kalahkan Brasil untuk Kali Pertama dalam Sejarah
-
Carlo Ancelotti Murka Usai Brasil Dipermalukan Jepang: Kami Harus Belajar Lagi
-
Hilangnya Mobil China dari Daftar Mobil Terlaris September 2025
-
Jadwal Lengkap Pekan 9 BRI Super League 2025/2026: Ada Persebaya vs Persija
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 Oktober 2025, Banjir 16.000 Gems dan Pemain Acak 106-110
Pilihan
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
Terkini
-
Peter De Roo Ungkap Persiapan Matang Persis Solo Jelang Duel Panas Lawan Malut United
-
Qatar Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Tumbangkan UEA, Julen Lopetegui Ungkap Kebanggaannya
-
Persik Kediri Siap Hadapi Borneo FC dengan Optimisme Tinggi di Laga Super League 2025/2026
-
Erick Thohir Diserang, Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Langsung Pasang Badan
-
28 Negara Sudah Pasti Lolos ke Piala Dunia 2026, Inggris Jadi yang Terbaru!
-
Julen Lopetegui Sebut Qatar Pantas Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Kluivert Tak Diajak! 3 Pelatih Pengganti ini Sukses Antar Timnas ke Piala Dunia 2026
-
Carlo Ancelotti Bongkar Borok Brasil Usai Dipecundangi Jepang
-
Alasan Masuk Akal Legenda AC Milan Jon Dahl Tomasson Jadi Pesakitan di Swedia
-
Apa Benar Patrick Kluivert Terlibat Match Fixing? Begini Faktanya