Suara.com - Berikut link live streaming Arema FC vs Barito Putera di perempat final Piala Presiden 2022. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (2/6/2022) pukul 15.30 WIB.
Arema FC melaju ke perempat final Piala Presiden 2022 dengan status sebagai juara Grup D hasil dari merengkuh dua kemenangan dan sekali kalah.
Singo Edan mengawali Piala Presiden 2022 dengan kekalahan 0-1 dari PSM Makassar pada 11 Juni lalu, sebelum bangkit dan memborong kemenangan di dua matchday terakhir.
Dua kemenangan itu diraih ketika berjumpa Persik Kediri (1-0) dan menghadapi Persikabo 1973 dalam matchday terakhir yang berakhir dengan skor tipis 1-0.
Kendati berhasil lolos sebagai juara Grup D, performa Arema FC terbilang belum meyakinkan merujuk pada produktivitas gol mereka yang begitu minim yakni cuma mengemas dua gol dalam tiga laga.
Di sisi lain, Barito Putera yang lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 dengan status runner-up di bawah Borneo FC, memiliki performa yang lebih mentereng selama fase grup.
Laskar Antasari memang cuma menang sekali dan tiga kali imbang dalam perjalanannya lolos ke fase gugur. Namun dalam periode itu, permainan mereka tampak solid di mana mampu mencetak empat gol dan cuma kebobolan dua kali --terbaik di bawah Borneo FC yang hanya kebobolan sekali.
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida menilai tren positif Barito Putera patut diwaspadai. Kondisi tim lawan yang lebih harmonis dengan belum tersentuh kekalahan dianggapnya dapat menebar ancaman.
“Kami akan melawan tim yang bagus karena telah lolos dari babak penyisihan dengan bagus pula. Kita tahu kalau mereka sampai sekarang belum pernah kalah,” kata pelatih asal Portugal dikutip dari laman resmi Piala Presiden 2022, Sabtu (2/7/2022).
Baca Juga: Tak Kecewa Persib Gugur di Piala Presiden 2022, Robert: Saatnya Fokus Liga 1
Di sisi lain, Barito Putera yang lebih mengandalkan pemain muda menegaskan tidak gentar menghadapi Arema FC yang diisi para pemain bintang. Pelatih Dejan Antonic menyebut ini merupakan kesempatan bagi mereka untuk membuktikan diri.
“Saya setuju materi pemain Arema dengan Barito beda jauh. Banyak pemain bintang di Arema. Kalau di Barito tidak punya banyak pemain dengan nama besar di Indonesia,” kata pelatih asal Serbia itu.
“Tapi ini kesempatan untuk semua pemain Barito membuktikan kalau dia mau mempunyai nama positif dan bagus di Indonesia, mereka harus belajar di pertandingan ini,” sambungnya.
Duel Arema FC vs Barito Putera dalam laga perempat final Piala Presiden 2022 bisa disaksikan secara live streaming dengan mengklik tautan berikut ini.
Berita Terkait
-
Prediksi Arema FC vs Barito Putera di Perempat Final Piala Presiden 2022 Sore Ini
-
Tiket PSIS vs Bhayangkara FC Sold Out, Netizen: Diborong Calo!
-
Jelang Laga PSIS Semarang Vs Bhayangakara FC, Suporter Keluhkan Calo Tiket: Jangan Beli, Nyalakan TV!
-
PSS Sleman Kalahkan Persib Bandung, Robert Alberts Ambil Pelajaran Penting
-
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022 Malam Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Persiapan Singkat Bukan Alasan, Persija Jakarta Siap Libas Persijap
-
Rafael Leao Akui Perlu Pertajam Insting Gol meski Baru Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan
-
Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan, Rafael Leao Malah Disebut Allegri Sering 'Tertidur' di Lapangan
-
Klasemen Liga Italia usai AC Milan Bungkam Cagliari, Rossoneri Geser Inter dari Puncak
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Rapor Merah 2025! 3 Mimpi Buruk Timnas Indonesia yang Haram Terulang Tahun Ini
-
Bursa Transfer Januari 2026: Napoli Wajib Perkuat Lini Belakang Demi Jaga Asa Scudetto
-
Skandal Memata-matai Lawan Membayangi John Herdman Jelang Peresmian Pelatih Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Minta Persija Fokus Hadapi Persijap Jepara Sebelum Duel Panas Melawan Persib Bandung
-
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Persija Jakarta Hadapi Hertha Berlin Saat Perayaan Ulang Tahun Jakarta