Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong angkat topi buat Hokky Caraka yang sukses memborong empat gol ke gawang Brunei Darussalam dalam matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022, Senin (4/7/2022). Meski begitu, Shin Tae-yong menyebut pemain PSS Sleman itu masih banyak kekurangan.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga itu, Timnas Indonesia U-19 menang telak 7-0.
Empat gol dicetak Hokky pada menit 2', 15', 19', dan 25+2. Sementara tiga gol lainnya diciptakan oleh Ronaldo Kwateh menit ke-12, Arkhan Fikri (20'), serta Alfriyanto Nico menit 61.
Shin Tae-yong mengatakan Hokky Caraka bermain manis dalam pertandingan ini. Meski begitu, jebolan Garuda Select itu tidak luput dari kekurangan.
"Untuk Hokky jadi meski dia cetak empat gol dia banyak kekurangan dan harus banyak belajar ke depannya," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai pertandingan.
Dalam pertandingan ini, Shin Tae-yong tidak memainkan dua andalannya yakni Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh hingga pertandingan selesai.
Juru formasi asal Korea Selatan itu mengakui melakukan pergantian pemain agar keduanya bisa menyimpan tenaga untuk menghadapi Thailand di laga ketiga Piala AFF U-19 2022, Rabu (6/7/2022) malam.
"Soal Marselino dan Ronaldo di babak kedua itu untuk menyimpan tenaga mereka untuk laga lawan Thailand, sehingga sengaja diganti di babak kedua," terang pelatih asal Korea Selatan itu.
Sementara itu, Ronaldo Kwateh bersyukur Timnas Indonesia U-19 bisa mengalahkan Brunei Darussalam. Menurutnya, ini menjadi modal yang bagus untuk menghadapi Thailand di partai berikutnya.
"Puji tuhan bersyukur bisa memenangi laga ini. Tapi masi ada beberapa kekurangan yang harus dibenahi. Semoga di laga lawan Thailand kami bisa memberikan yang terbaik," ujar Ronaldo.
Tag
Berita Terkait
-
Imbas Faktor Shin Tae-yong, Patrick Kluivert Haram Kalah di Ronde Keempat Lawan Arab Saudi
-
Dari Lapangan Hijau ke Skandal: Hokky Caraka Jadi Bulan-Bulanan Netizen Gara-Gara Chat Tak Senonoh
-
Media Vietnam Soroti 6 Pemain Era Shin Tae-yong yang Dicoret Patrick Kluivert
-
Mantan Pacar Hokky Caraka Siapa Saja? Jessica Rosmaureena Bongkar Chat Tak Pantas sang Pesepak Bola
-
Deretan Penyerang yang Bisa Jadi Andalan Timnas Indonesia di SEA Games 2025
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Barcelona Dipermalukan Sevilla 4-1, Hansi Flick Marah Tapi Bangga
-
Alessandro Del Piero Sindir AC Milan Usai Gagal Kalahkan Juventus
-
Arsenal dan Man City Saling Sikut Dapatkan Bintang Muda PSG Warren Zaire-Emery
-
Manchester United Buru The Next Chicharito, Saling Sikut dengan Real Madrid dan City
-
Calvin Verdonk Tiba, Skuat Timnas Indonesia Lengkap! Siap Gebuk Arab Saudi
-
Chelsea Siapkan Tawaran Fantastis Rp1,6 T untuk Bintang Baru Premier League
-
Pasukan Graham Arnold Siap Tempur! Eks Pelatih Irak: Kami Tak Takut Indonesia
-
Xabi Alonso Ketar-ketir! Kylian Mbappe Putuskan Tinggalkan Real Madrid
-
Kevin Diks Bela Timnas Indonesia dengan Kondisi Tak Stabil?
-
Persija Siap Berbenah Di Dua Laga Tandang Selanjutnya