Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong mengomentari penampilan anak latihnya yang seperti memiliki dua wajah lantaran menunjukkan performa kontras di babak pertama dan kedua ketika melawan Brunei Darussalam, Senin (4/7/2022) malam WIB.
Timnas Indonesia U-19 menghadapi Brunei dalam matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Hasilnya, Garuda Nusantara menang telak 7-0.
Meski demikian, Shin Tae-yong tetap menyoroti penampilan timnas Indonesia U-19 yang unggul 6-0 di babak pertama sebelum mengunci kemenangan tujuh gol tanpa balas lewat aksi Alfriyanto Nico pada menit ke-61.
Di babak kedua, Shin Tae-yong melakukan banyak pergantian pemain. Nama-nama andalan seperti Marselino Ferdinan, Ronaldo Kwateh, Arkhan Fikri, Kakang Rudianto dan Hokky Caraka ditarik keluar.
Alhasil, timnas Indonesia U-19 tak lagi seganas babak pertama. Shin Tae-yong pun menyoroti hal tersebut.
"Pada babak kedua, setelah pergantian pemain, organisasi kami tidak seperti babak sebelumnya. Selain itu, konsentrasi juga menurun," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca laga, Senin (4/7/2022).
Meski demikian, Shin Tae-yong menolak anggapan bahwa kualitas permainan timnas Indonesia U-19 menurun di babak kedua karena faktor pergantian pemain.
Dia menegaskan bahwa tidak ada yang disebut sebagai "tim inti" atau "tim cadangan" dalam skuad timnas Indonesia U-19 asuhannya.
"Secara kualitas, semua pemain sama. Tidak ada pemain yang bagus atau jelek di tim. Itulah kenapa di sini tidak ada pemain inti atau cadangan," kata pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Baca Juga: Hokky Caraka Cetak 4 Gol ke Gawang Brunei Darussalam, Shin Tae-yong: Masih Banyak Kurangnya
Kemenangan atas Brunei Darussalam membuat timnas Indonesia U-19 untuk sementara menempati peringkat kedua klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan empat poin, terpaut dua angka dari Thailand di posisi pertama.
Timnas Indonesia U-19 sejauh ini telah mencatatkan satu kemenangan dan satu hasil imbang dalam dua laga Grup A. Hasil imbang didapat ketika memainkan laga perdana kontra Vietnam pada Sabtu (2/7/2022) lalu, demikian Antara.
Tag
Berita Terkait
-
Hasil Piala AFF U-19, Timnas Indonesia Lumat Brunei 7-0
-
Dibantai Timnas Indonesia U-19, Pelatih Brunei Darussalam: Persiapan Kami Kurang Baik
-
Brunei Darussalam Dihabisi Timnas Indonesia U-19, Pelatih: Ada Peningkatan di Laga Ini
-
Keganasan Timnas Indonesia U-19 Menurun di Babak Kedua, Begini Penjelasan Shin Tae-yong
-
Timnas Indonesia U-19 Pesta Gol, Shin Tae-yong: Brunei Darussalam Paling Lemah di Grup A
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford