Suara.com - Timnas Indonesia U-19 berhasil mengalahkan Brunei Darussalam tujuh gol tanpa balas di matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022) malam WIB.
Namun, ada perbedaan penampilan yang diperlihatkan skuad Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- dalam pertandingan tersebut. Tim Merah Putih tampil lebih garang di babak pertama ketimbang kedua.
Terbukti, Timnas Indonesia U-19 sukses membukukan enam gol di babak pertama. Gol dicetak Hokky Caraka pada menit 2', 15', 19', dan 45+2. Dua gol lainnya diciptakan oleh Ronaldo Kwateh menit ke-12 dan Arkhan Fikri (20').
Sementara di babak kedua, Timnas Indonesia U-19 cuma bisa mencetak satu gol melalui Alfriyanto Nico di menit 61.
Shin Tae-yong menjelaskan anak asuhan seperti hilang fokus di babak kedua. Sehingga, cuma ada satu gol yang bersarang ke gawang Brunei Darussalam.
Selain itu, pergantian pemain juga berpengaruh besar. Dua andalan Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh diistirahatkan oleh Shin Tae-yong
"Memang kita cetak enam gol di babak pertama dan satu gol di babak kedua. Itu bisa jadi faktor fokus pemain yang berkurang dan ada faktor pergantian pemain juga," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.
Shin Tae-yong membantah kualitas pemain cadangan berbeda dengan skuad inti menjadi salah satu faktornya. Menurutnya, semua pemain yang ada di Timnas Indonesia U-19 memiliki kemampuan merata.
"Menurut saya, tak ada inti dan cadangan semua kualitas sama. Namun memang sudut pandang orang berbeda, kita tidak ada pemain kuat atau lemah di tim ini," pungkasnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Pesta Gol, Shin Tae-yong: Brunei Darussalam Paling Lemah di Grup A
Tag
Berita Terkait
-
Kisi-kisi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Nama Timur Kapadze Tercoret dari Daftar
-
Ada Faktor yang Bikin Jesus Casas dan Timur Kapadze Bisa Gagal Latih Timnas Indonesia
-
Media Luar Negeri Sebut Ole Romeny Disebut Alami Penurunan Performa
-
Gak Semua Free, Exco PSSI Sebut Beberapa Calon Pelatih Timnas Indonesia Masih Terikat Kontrak
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Termasuk Timnas Indonesia, RI Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025
-
PSSI Akui Sulit Temukan Pengganti Nova Arianto di Timnas Indonesia U-17
-
Tak Masuk Kode PSSI, Timur Kapadze Batal Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia?
-
Dari Mesut Ozil Kini Timur Kapadze Salat Jumat di Masjid Istiqlal
-
Marc Klok Minta GBLA Penuh: Siap Hadapi Nick Kuipers dan Edo Febriansah
-
Dirtek PSSI Buka Suara, Sebut Sosok Ini Layak Tangani Timnas Indonesia
-
Ada Pelatih Keturunan Maluku, Prediksi 5 Pelatih Timnas Indonesia yang Baru
-
Gabung Ajax Usai Dipecat PSSI, Denny Landzaat Justru Diremehkan di Belanda
-
Cedera Parah di Piala Presiden Bikin Ole Romeny Sial Sampai Sekarang
-
Menpora Erick Thohir Tidak Bebankan Target Timnas Indonesia U-22 Raih Emas SEA Games 2025, Kenapa?