Suara.com - Pelatih kepala PSIS Semarang, Sergio Alexandre kaul bahwa timnya belum habis meskipun kalah dari Arema FC pada laga leg pertama semifinal Piala Presiden 2022.
Main di kandang sendiri di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis (7/7/2022), PSIS kalah dengan skor 0-2 dari Arema FC.
"PSIS belum habis. Kami akan membalikan keadaan di Malang (pada leg kedua)!" sesumbar Sergio seperti dilansir AyoSemarang --jaringan Suara.com, Jumat.
Gol Arema FC di markas PSIS dicetak oleh Abel Camara dan Gian Zola pada babak kedua.
Meski leg kedua akan main tandang dan sudah tertinggal agregat 0-2, Sergio menyatakan PSIS belum tamat. Leg kedua sendiri akan dihelat 11 Juli nanti di Stadion Kanjuruhan markas Arema FC.
Selain menyatakan belum kalah, Sergio menyampaikan apresiasi kepada para pemain PSIS yang sudah berjuang di laga leg pertama kemarin.
Dalam pertandingan ini sebetulnya Taisei Marukawa dan kawan-kawan sudah bermain baik. Banyak peluang yang diciptakan Marukawa dan juga bomber Carlos Fortes, namun tak ada yang berhasil dikonversi jadi gol untuk PSIS.
"Mungkin kami kurang beruntung kali ini. Tapi semua masih bisa terjadi di Malang," celoteh Sergio.
Pelatih asal Brasil itu lalu menuturkan jika dia memang menerapkan permainan terbuka. Namun, masalahnya di babak kedua para penggawa PSIS terlena.
Ini membuat Evan Dimas dan kolega dari kubu Arema FC bisa mengontrol permainan.
"Itu jadi evaluasi kami untuk ke depannya," tandas Sergio Alexandre.
Berita Terkait
-
Resmi Berpisah dengan PSIM Yogyakarta, Rafinha: Perasaan Saya Campur Aduk
-
Cedera Parah di Piala Presiden Bikin Ole Romeny Sial Sampai Sekarang
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
Ole Romeny Dapat Pelajaran Berharga Gara-gara Cedera di Piala Presiden 2025
-
Erick Thohir Jadi Menpora, Bos PSIS Semarang: Ini Tanggung Jawab Berat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Inter Milan Tunggu Lampu Hijau Cancelo, Al-Hilal Siap Tanggung Sebagian Gaji
-
Profil Marco Ottolini Direktur Olahraga Juventus yang Baru Ditunjuk, Orang Lama Bianconeri
-
Persik Kediri vs Persib Bandung Resmi Digelar di Stadion Brawijaya, Bobotoh Dilarang Datang
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal dan Dani Olmo Siap Tampil di Derby Barcelona
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik