Suara.com - Arema FC menyatakan puas dengan performa skuad berjuluk Singo Edan yang mampu memenangi dua laga semifinal turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dan melaju ke babak final usai mengalahkan PSIS Semarang dengan agregat 4-1.
Pelatih Arema FC Eduardo Almeida usai pertandingan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (11/7/2022), mengatakan bahwa secara keseluruhan timnya bermain bagus pada laga melawan PSIS Semarang. Laga pertama, Arema FC menang 2-0 dan pada pertandingan kedua juga mengantongi kemenangan 2-1.
“Keseluruhan kita main bagus, meraih kemenangan dan kita datang ke final. Selamat untuk semua terutama pemain dan tentu Aremania dan Aremanita,” kata Almeida.
Almeida menjelaskan, tim yang dimotori oleh Evan Dimas tersebut, secara perlahan namun pasti telah mengalami perbaikan performa. Permainan Singo Edan mulai berkembang dan mampu mengantongi kemenangan demi kemenangan.
Menurutnya, meskipun sudah ada peningkatan performa, ia memastikan bakal terus bekerja untuk mendapatkan hasil optimal pada turnamen pramusim Piala Presiden dan nantinya pada Liga 1.
“Ini persiapan sebelum kompetisi, tapi kita menjalani secara serius, meski kadang kita minim waktu untuk latihan. Tapi saya senang dengan proses yang kita jalani semua pemain, hari ini belum selesai, kita akan fokus bekerja, bekerja, agar proses itu terus berjalan,” ujarnya.
Sementara itu, pemain Arema FC Dedik Setiawan mengatakan bahwa ia tidak menyangka tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar mampu mencuri gol dan menberikan perlawanan sengit saat bermain di Stadion Kanjuruhan.
"Pertandingan seru, tidak menyangka PSIS bisa mencetak gol. Ini kemenangan untuk semua, terutama buat Aremania," kata Dedik.
Arema FC memastikan diri melaju ke babak final turnamen pramusim Piala Presiden 2022, setelah mengalahkan PSIS Semarang pada laga kedua dengan skor 2-1 dan agregat 4-1.
Baca Juga: Hassan Sazali: Malaysia Bakal Bangkit Hadapi Vietnam di Semifinal Piala AFF U-19 2022
Pada laga kedua yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin, gol kemenangan Arema FC masing-masing dicetak oleh Rizky Dwi pada menit ke-30 dan M Rafli pada menit ke-75. Sementara gol PSIS Semarang dicetak oleh Jonathan Cantillana pada menit ke-89.
Pada pertandingan pertama babak semifinal turnamen pramusim Piala Presiden 2022 yang digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah pada 7Juli 2022, Arema FC mengantongi kemenganan 2-0.
Dengan demikian, klub berjuluk Singo Edan itu melaju ke babak final dengan agregat 4-1, dan akan menghadapi pemenang dari pertandingan semifinal lainnya antara Borneo FC dan PSS Sleman.
Berita Terkait
-
Golnya Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025, Rizky Ridho Merespons dengan Cara Sederhana
-
Jelang Derbi Jatim, Pelatih Arema FC Fokus Benahi Kebugaran Pemain
-
Borong 2 Gol Kemenangan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Penuhi Janjinya
-
Mauricio Souza Ungkap Kekurangan Persija Jakarta Meski Menang atas Arema FC
-
Mauricio Souza Puji Performa Persija Jakarta, Tapi Arema FC Bertahan dengan Baik di Kanjuruhan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop