Suara.com - Pelatih interim Persib Bandung, Budiman Yunus mengaku belum puas meski berhasil mengantarkan Maung Bandung meraih kemenangan perdana di Liga 1 2022/2023, Sabtu (13/8/2022).
Menurut Budiman Yunus, Persib Bandung masih perlu evaluasi usai mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-1 dalam laga pekan keempat Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu.
Budiman Yunus mengatakan bahwa para pemainnya terlalu leluasa saat situasi unggul setelah mencetak gol pertama. Dengan situasi tersebut, Persib justru kerap kecolongan dan menerima gol dari lawan.
"Ini yang harus dibenahi. Untuk ke depannya ini akan jadi bahan program buat saya biar tidak terjadi situasi seperti itu lagi. Anak-anak itu kalau sudah menang itu kadang-kadang lupa," kata Budiman saat konferensi pers usai pertandingan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (13/8/2022).
Budiman berharap ke depannya para pemainnya bisa kembali menjaga stabilitas permainan ketika situasi telah unggul. Namun ia pun mengakui jika laga menghadapi PSIS itu, para pemainnya memiliki beban.
"Tapi di babak kedua pemain bisa keluar dari tekanan itu dan bisa mengeluarkan semua kemampuannya," kata dia.
Budiman juga menjelaskan strategi kunci yang bisa membawa Persib meraih tiga poin. Di antaranya yakni dengan memasukkan Dedi Kusnandar dan mengubah posisi Rachmat Irianto.
Pada babak kedua Persib memasukkan Dedi Kusnandar untuk menggantikan Kakang Rudianto yang menurutnya belum cukup efektif untuk menangani Marukawa yang bermain dengan baik di sektor sayap kiri.
Dedi Kusnandar kemudian bermain sebagai gelandang bertahan dan Rachmat Irianto dipasang di posisi bek kanan untuk mengantisipasi pergerakan Marukawa.
Selain Marukawa yang berhasil dihambat oleh Irianto, menurutnya Dedi Kusnandar pun bermain cukup baik di lini tengah. Sehingga strategi itu menurutnya berjalan sesuai dengan harapannya.
"Dia bisa menguasai lapangan tengah baik saat bertahan maupun menyerang, merebut dan melepas bola juga bagus," kata Budiman.
Persib berhasil meraih kemenangan lewat dua gol David Da Silva. PSIS pun sempat membuat satu gol lewat kaki Marukawa setelah memperdaya Kakang Rudianto di menit ke-30.
Kini Persib bertengger di peringkat ke-11 klasemen sementara kompetisi. Sedangkan PSIS turun satu peringkat menjadi ke-9 setelah mengalami kekalahan atas Persib, demikian Antara.
Berita Terkait
-
Tanpa Robert Alberts, Persib Bandung Justru Menang 2-1 atas PSIS Semarang
-
PSIS Kalah 1-2 dari Persib, Sergio Alexandre Komentari Kinerja Wasit
-
Hasil PSS Sleman vs Barito Putera: Gol Todd Ferre Antar Super Elja Raih Kemenangan Perdana di Liga 1
-
Pecah Telor! Robert Alberts Out, Persib Berhasil Menangi Laga Kontra PSIS dengan Skor 2-1
-
Sepakat, Akhirnya Javier Roca Resmi Tinggalkan Persik Kediri
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Keputusan Gila John Herdman Disorot Media Amerika Selatan Usai Resmi Latih Timnas Indonesia
-
Joey Pelupessy Masih Kesal Gagalnya Patrick Kluivert Antar Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
-
Arne Slot Merasa Puas Bisa Tahan Imbang Arsenal
-
Jay Idzes dan Kevin Diks Pimpin Transformasi Karier Pemain Timnas Indonesia di Liga Top Eropa
-
Hokky Caraka Minta Tolong ke John Herdman yang Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
3 Pemain Terbuang Berpeluang Besar Comeback ke Timnas Indonesia Era John Herdman
-
Media Thailand Ungkit Skandal yang Libatkan Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Emil Audero Main Penuh, Cremonese Raih Hasil Imbang 2-2 Lawan Cagliari
-
Pesan Orang Nomor 1 The Jakmania untuk Skuad Persija Jelang Laga Panas Kontra Persib Bandung