Suara.com - Pelatih Paris Saint Germain (PSG) Christophe Galtier buka suara tentang spekulasi masa depan gelandang asal Argentina Leandro Paredes yang didekati Juventus.
Galtier mengakui bahwa timnya sudah menerima sejumlah tawaran untuk Paredes.
"Ya, kami sudah menerima banyak sekali tawaran untuk Leandro," ujar pelatih asal Prancis dalam konferensi pers yang dikutip Yahoo!Sport pada Senin.
Galtier sendiri mengakui bahwa Paredes kemungkinan besar bakal pindah dari PSG. Namun, dia tidak menutup kemungkinan sang gelandang bertahan di timnya.
"Sejujurnya saya tidak tahu apa yang akan terjadi di bursa transfer. Semua bisa terjadi antara sekarang hingga penutupan bursa transfer," tambahnya seperti dimuat Antara.
Galtier mengatakan bahwa sang pemain siap pindah karena ingin mendapatkan waktu bermain lebih banyak.
PSG telah mendatangkan Vitinha and Renato Sanches untuk menguatkan lini tengah hingga membuat posisi Paredes terpinggirkan di skuat Galtier.
Situasi Paredes ini diamati oleh Juventus. Si Nyonya Tua tertarik untuk memboyong pemain Timnas Argentina itu ke tim mereka.
Juventus dikabarkan mengincar Paredes untuk menjadi pengganti Adrien Rabiot yang akan pindah ke Manchester United. Paredes sendiri pernah bermain di Italia bersama AS Roma.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Jelang Juventus vs Sassuolo di Liga Italia
Kontrak Paredes di PSG akan berakhir di tahun 2023. Jadi Juventus bisa mengamankan jasa sang gelandang dengan harga yang lebih murah.
Leandro Parades bergabung dengan PSG dari klub Rusia Zenit St Petersburg pada 2019, dia telah mencatatkan 116 penampilan dan mencetak 3 gol untuk klub Prancis tersebut.
Berita Terkait
-
Perin Hampir Pasti Angkat Koper, Juventus Bidik Pulangkan Emil Audero
-
Dusan Vlahovic Berpeluang Comeback Lebih Cepat, Juventus Bidik Laga Panas Kontra Inter
-
Dirumorkan Ogah Perpanjang Kontrak, Luis Enrique ke Manchester United?
-
Striker Juventus: John Herdman Pelatih yang Bisa Mengubah Batu Jadi Berlian
-
Sassuolo Dihajar Juventus, Ini Momen Blunder Jay Idzes
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?
-
Bobotoh Padati GBLA, Bojan Hodak Sebut Atmosfer Laga Persib vs Persija Fantastis
-
Kata Arya Sinulingga Soal Alasan John Herdman Mau Latih Timnas Indonesia
-
Catat! Jadwal Terbaru Perkenalan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
PSSI Kenalkan Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Netizen Optimis: Kepelatihan Terbaik