Suara.com - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Curacao Remko Bicentini menyebut keramahan warga Indonesia menjadi motivasi untuk menampilkan permainan terbaik ketika menghadapi Timnas Indonesia.
"Kami berlatih kemarin dan merasakan kondisi stadion yang bagus, orang-orang di sini juga ramah. Karena itu kami punya motivasi yang bagus untuk pertandingan besok," kata Remko saat konferensi pers menjelang pertandingan di Bandung, Jawa Barat, Jumat (23/9/2022).
Menurutnya, timnya senang bisa bermain di Indonesia karena bertandang ke salah satu negara di Asia Tenggara merupakan pengalaman yang baru. Dia pun mengaku perlu menempuh perjalanan yang jauh untuk bisa mempersiapkan tim menghadapi skuad Garuda.
"Kami juga melakukan perjalanan yang panjang dari bandara menuju hotel. Selain itu perjalanan dari hotel ke stadion juga cukup jauh. Jadi itu yang saya rasakan dari Indonesia," katanya seperti dimuat Antara.
Dia pun mengaku sudah mencari tahu mengenai pemain-pemain yang menghuni Timnas Indonesia. Salah satunya Pratama Arhan yang menurutnya merupakan pemain yang cukup berkualitas.
"Jika melihat tim nasional, saya melihat ada banyak pemain yang bagus seperti Arhan yang bermain sebagai bek kiri," kata dia.
Sementara itu, Kapten Timnas Curacao Cuco Martina mengaku siap untuk menjalani laga menghadapi Timnas Indonesia meski harus mengalami sedikit kendala karena perjalanan yang cukup jauh.
Menurutnya negara Indonesia sudah tak asing lagi baginya karena sempat mendengar beberapa cerita dari rekannya ketika berada di Belanda.
"Saya mendengar ada pemain keturunan Belanda, Klok. Tapi saya tidak begitu tahu, saya punya beberapa teman yang tinggal di Belanda dan mereka banyak memberi tahu saya mengenai Indonesia," kata pemain yang sempat memperkuat klub liga Inggris Everton itu.
Baca Juga: Kakang Rudianto dan Robi Darwis Kembali ke Persib, Luis Milla Makin Sumringah Jelang Hadapi Persija
Adapun Curacao bakal dua kali menghadapi Indonesia dalam laga FIFA Matchday pada Sabtu (24/9/2022) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan pada Selasa (27/9/2022) di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
-
Mauro Zijlstra Blak-blakan, Sebut Timnas U-22 Racikan Indra Sjafri Berantakan
-
Thom Haye Bongkar Sisi Lain Bojan Hodak di Balik Layar Persib Bandung
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Timur Kapadze atau Heimir Hallgrimsson? PSSI: Kami Sudah Kantongi Nama
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Dahaga Gol di Ajax, Pemain Keturunan 15 Tahun Ini Punya Kakek Asal Sorong Papua
-
Detik-detik Thom Haye Cetak Gol dari Setengah Lapangan
-
Ngeri! Detik-detik Pemain Jepang Patahkan Kaki Bintang Ghana di Laga Uji Coba
-
Mengerucut! Ini Dia Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Hampir 'Here We Go'
-
Karma? Paksa Tinggalkan Newcastle, Alexander Isak Curhat Masa Suram di Liverpool
-
Mauro Zijlstra Blak-blakan, Sebut Timnas U-22 Racikan Indra Sjafri Berantakan
-
Thom Haye Bongkar Sisi Lain Bojan Hodak di Balik Layar Persib Bandung
-
Persija Jakarta Mau Jual Rizky Ridho?
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Timur Kapadze atau Heimir Hallgrimsson? PSSI: Kami Sudah Kantongi Nama