Suara.com - Profil Xaypaseuth Phongsanit, wasit mirip Jokowi atau Joko Widodo, Presiden Indonesia. Xaypaseuth Phongsanit asal Laos. Laga kedua FIFA Matchday timnas Indonesia melawan Curacao diwarnai kejadian unik, Xaypaseuth Phongsanit selaku wasit yang memimpin pertandingan disebut mirip Presiden Jokowi.
Xaypaseuth Phongsanit merupakan wasit asal Laos yang memimpin jalannya laga kedua FIFA Matchday Timnas Indonesia melawan Curacao, Selasa (27/9/2022).
Di bawah kepemimpinan Xaypaseuth Phongsanit, timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan atas Curacao dengan skor akhir 2-1.
Dua gol timnas Indonesia masing-masing dicetak oleh Dimas Drajad (3') dan Dendy Sulistiyawan (87'), sementara satu gol Curacao dicetak Jeremy Antonisse (80').
Pertandingan tersebut juga diwarnai kartu merah terhadap satu pemain Curacao, Juninho Bacuna yang harus meninggalkan lapangan pada menit ke-80.
Xaypaseuth Phongsanit mengganjar Juninho Bacuna dengan kartu merah usai melakukan pelanggaran keras, hingga memicu keributan antarpemain di lapangan.
Tak hanya itu, sikap para pemain Curacao saat insiden terjadi juga membuat penonton di Stadion Pakansari, Cibinong murka hingga sempat melempar botol ke dalam lapangan.
Terlepas dari banyaknya drama yang terjadi, media sosial justru diramaikan dengan sosok Xaypaseuth Phongsanit, pengadil asal Laos yang disebut mirip Presiden Jokowi.
Xaypaseuth Phongsanit bukanlah sosok asing bagi sepak bola Asia Tenggara, termasuk Indonesia, ia baru saja menyelesaikan tugas di turnamen kelompok umur.
Baca Juga: HP Rusak Gegara Pak Jokowi!, Presiden Tertawa Geli Diomelin Anak SMA yang Mewek
Sebelumnya ia sempat memimpin deretan pertandingan timnas Indonesia di Piala AFF U-16 2022 lalu, entah alasan apa yang menyebabkan netizen menyebutnya mirip Jokowi.
Bahkan tak sedikit yang langsung berkicau lewat kolom komentar unggahan akun Twitter orang nomor satu di Indonesia itu, dengan menyinggung laga timnas melawan Curacao.
Tak banyak informasi yang diketahui soal profil Xaypaseuth Phongsanit, namun kesan terakhir bagi pendukung timnas Indonesia tentu final Piala AFF U-17 2022.
Laga final Piala AFF U-17 2022 antara timnas Indonesia melawan Vietnam dipimpin oleh wasit asal Laos itu, pertandingan berakhir dengan skor 1-0.
Timnas U-17 Indonesia berhasil memastikan gelar juara di tanah sendiri, meski sempat diwarnai drama protes pemain Vietnam.
Xaypaseuth Phongsanit dinilai terlalu cepat dalam membunyikan peluit tanda berakhirnya pertandingan, tak pelak ia jadi sasaran protes para pemain Vietnam saat itu.
Tag
Berita Terkait
-
Bantah Dibekingi Orang Besar, Abdul Gafur Tantang Pembuktian Aliran Dana ke Kubu RRT
-
Permohonan RJ Eggi Sudjana Masuk, Polda Metro Tunggu Kesepakatan Pelapor di Kasus Ijazah Jokowi
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Kasus Isu Ijazah Palsu Jokowi, PSI Desak Polisi Segera Tahan Roy Suryo Cs
-
Profil Damai Hari Lubis: Dulu Garang Tuding Ijazah Palsu, Kini 'Luluh' di Depan Jokowi?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Usai Jadi Penentu Kemenangan Persib atas Persija, Beckham Putra Ogah Terbuai Isu Timnas Indonesia
-
Live Instagram Lamine Yamal Mendadak Dihentikan, Ada Apa di Ruang Ganti Barcelona?
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Tiket Piala Asia Futsal 2026 Resmi Dijual! Yuk Dukung Timnas Indonesia
-
Seperti Apa Karakter John Herdman? Arya Sinulingga: Nanti Kalian Rasakanlah
-
Satu Bek Dipastikan Kieran McKenna Hengkang, Posisi Elkan Baggott di Ipswich Town Aman?
-
Kevin Diks Ikut Andil Besar Bawa Gladbach Bangkit di Era Eugen Polanski
-
Justin Hubner Bikin Gol Penyelamat Kekalahan, Jennifer Coppen Kirim Pesan Menohok
-
Hanya Menang Nama Besar, Penasihat Teknis PSSI Dianggap Tak Layak Jadi Dirtek Ajax Amsterdam
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA