Suara.com - Mengenal sosok Osmera bin Omaro, pelatih Malaysia U-17 yang belakangan menanggung malu usai timnya ditahan imbang tim lemah, Guam, di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Berikut ini profil Osmera bin Omaro.
Malaysia harus menanggung malu di ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 usai bermain imbang di laga kedua melawan tim terlemah grup B, Guam, Rabu (5/10).
Dalam duel itu, Malaysia yang membuka kampanye di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Palestina, justru bermain imbang 1-1 melawan Guam.
Saat melawan Guam, Malaysia sendiri sempat unggul di menit ke-73 lewat Qahir Dzakirin. Namun keunggulan ini mampu dibalas lawannya lewat gol Riku Meyar di menit ke-83.
Raihan hasil imbang ini terbilang memalukan. Sebab sebelum melawan Malaysia, Guam sendiri menjadi lumbung gol tim grup B lainnya.
Sebelum melawan Malaysia, Guam menjadi lumbung gol bagi Uni Emirat Arab (0-9) dan Timnas Indonesia U-16 (0-14).
Tak pelak hasil imbang melawan Guam ini membuat pelatih Malaysia U-17, Osmera bin Omaro, menanggung malu dengan permainan anak asuhnya.
Apalagi hasil imbang melawan Guam ini membuat langkah Malaysia untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2023 bisa saja tertutup rapat.
“Itu pertandingan memalukan. Saya, juga mungkin penggemar sepak bola Malaysia, tidak bisa menerima performa seperti ini," ujar Osmera pasca ditahan imbang Guam.
Baca Juga: Musuh Bebuyutan Indonesia, Timnas Malaysia U-17 Terancam Gagal ke Final Piala Asia 2023
Hasil imbang melawan Guam itu tak pelak juga membuat kredibilitas Osmera sebagai pelatih Malaysia U-17 dipertanyakan.
Bahkan beredar rumor bahwa posisi Osmera bin Omaro sebagai pelatih pun berada di ujung tanduk, menyusul adanya potensi Malaysia tak lolos ke Piala Asia U-17 2023.
Lantas, siapakah sosok Osmera bin Omaro itu?
Berikut profil Osmera bin Omaro:
Osmera bin Omaro sendiri merupakan pelatih tim kelompok umur Malaysia. Diketahui, ia menukangi tim U-16 dan tim U-17 Harimau Malaya.
Tak banyak info yang ada dari sosok Osmera tersebut. Namun, diketahui dirinya menjadi juru taktik Malaysia sejak Piala AFF U-16 2022 lalu, tepatnya kala ditunjuk menjadi pelatih pada Juni 2022.
Berita Terkait
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Malaysia Open 2026: Revans dari Tan/Thinaah, Ana/Trias ke Perempat Final
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford