Suara.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti menegaskan tidak akan ada penurunan intensitas dari skuadnya menjelang Piala Dunia 2022. Hal itu diungkapkan Ancelotti dalam jumpa pers jelang laga Champions League kontra Leipzig.
Sebagaimana diketahui, La Liga akan dihentikan sementara pada 11-12 November hingga 31 Desember untuk mensukseskan Piala Dunia 2022 Qatar. Sebelum Piala Dunia, Real Madrid akan menghadapi lima pertandingan di semua kompetisi.
Ancelotti telah memilih untuk mengistirahatkan beberapa pemain bintang menghadapi RB Leipzig di matchday kelima Grup F. Los Blancos sendiri sudah memastikan satu tempat di babak 16 besar Champions League musim ini.
Di kancah domestik, Real Madrid saat ini memimpin di puncak La Liga, dengan keunggulan tiga poin atas Barcelona.
“Ini adalah periode musim yang sangat intens, dengan terlalu banyak pertandingan, menurut saya,” kata Ancelotti.
“Kami bertahan dengan baik, tetapi kami memiliki beberapa pemain yang cedera. Piala Dunia datang pada waktu yang tepat," sambungnya seperti dikutip Marca, Selasa (25/10/2022).
“Saya tidak berpikir para pemain belum memikirkan Piala Dunia, meskipun mereka ingin sampai di sana dalam kondisi baik.
“Namun, cedera ada dalam sepak bola. Jika Anda tidak ingin terluka, tetaplah di sofa."
“Anda bisa cedera dalam latihan dan semua orang ingin berlatih."
Baca Juga: Real Madrid Tertarik Rekrut Son Heung-Min, Sayap Tottenham Hotspur
“Jika seseorang memberi tahu saya bahwa mereka takut bermain atau berlatih, mereka dapat tinggal di rumah di sofa, menonton serial atau film.”
Real Madrid hanya membutuhkan satu poin di Leipzig untuk memastikan posisi teratas Grup F sebelum menghadapi Celtic di pertandingan terakhir mereka di fase grup Champions League.
Di La Liga, Real Madrid akan menghadapi dua pertandingan kandang, melawan Girona dan Cadiz. Setelah itu tandang ke markas Rayo Vallecano.
Tag
Berita Terkait
- 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
 - 
            
              Kompny Yakin! Bayern Muenchen Siap Tumbangkan Juara Bertahan Liga Champions
 - 
            
              Anak Legenda Inter Milan Perkuat Honduras, Kirim Psywar untuk Timnas Indonesia
 - 
            
              Bikin Iri! Gol Aduhai dan Permainan Ciamik Jepang di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Punya Kumis Tebal, Usia Striker Qatar di Piala Dunia U-17 2025 Dipertanyakan
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Keyakinan Luis Enrique Hentikan Rekor Bayern Muenchen di Paris!
 - 
            
              Prediksi Manchester City vs Borussia Dortmund: Haaland Siap Bikin Mantan Terluka
 - 
            
              Habis Pecat Patrick Kluivert, Exco PSSI Doakan Indra Sjafri Jadi...
 - 
            
              Kompny Yakin! Bayern Muenchen Siap Tumbangkan Juara Bertahan Liga Champions
 - 
            
              4 Pelatih Top Eropa yang Dipecat Klubnya, Berpeluang Direkrut Timnas Indonesia?
 - 
            
              3 Bintang Muda Zambia yang Bisa Jadi Ancaman Serius untuk Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Anak Legenda Inter Milan Perkuat Honduras, Kirim Psywar untuk Timnas Indonesia
 - 
            
              Bikin Iri! Gol Aduhai dan Permainan Ciamik Jepang di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
 - 
            
              Media Vietnam Prediksi Timnas Indonesia U-17 Bisa Bungkam Zambia Bermodalkan 2 Keunggulan