Suara.com - Timnas Indonesia U-20 akan mengakhiri training camp (TC) di Spanyol dan kembali ke Tanah Air lebih cepat dari jadwal yang ditetapkan sebelumnya pada 4 Desember mendatang. Muhammad Ferarri dan kawan-kawan dilaporkan akan pulang pada 25 November nanti.
Hal ini berkaitan dengan adanya agenda Timnas Indonesia senior untuk Piala AFF 2022. Rencananya, TC timnas senior akan dimulai di Bali pada 28 November 2022.
Timnas Indonesia U-20 dan Timnas Senior Indonesia memang sama-sama dinahkodai pelatih Shin Tae-yong.
Namun sebelum pulang ke Tanah Air, akan ada dua uji coba lagi yang akan dilakoni Timnas Indonesia U-20 melawan tim lokal Spanyol. Jika sesuai rencana, partai persahabatan itu bakal berlangsung pada 22 November besok dan juga lusa.
“Uji coba direncanakan berlangsung tanggal 22 dan 23 November. Untuk lawannya nanti akan di-update lagi ya,” kata asisten pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto saat dihubungi awak media, Senin (21/11/2022).
Setibanya di Indonesia, Shin Tae-yong dan staf pelatih lainnya akan rehat sejenak. Kemudian, TC Timnas Indonesia senior berlangsung di Bali.
Belum diketahui siapa saja pemain yang akan ikut serta dalam TC tersebut. Sampai dengan saat ini PSSI belum merilis nama-nama mereka.
“Direncanakan begitu (TC di Bali). Kami Akan beristirahat sekitar 2-3 hari dulu,” jelas Nova.
Adapun Piala AFF 2022 akan berlangsung pada 20 Desember 2022 sampai 16 Januari 2023. Timnas Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam.
Baca Juga: Cari Aman Pilih Stadion Patriot, PSSI Takut Pakai JIS di Piala AFF 2022
Berita Terkait
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?
-
Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Hukum FIFA, Apa Salahnya?
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?
-
Shayne Pattynama dan Thom Haye Kena Hukum FIFA, Apa Salahnya?
-
Prediksi Sunderland vs Arsenal: Tren Clean Sheet The Gunners Diuji Pendatang Baru
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T