Suara.com - Timnas Jepang meraih hasil yang anti-klimaks di laga matchday 2 Grup E Piala Dunia 2022. Setelah tampil mengejutkan dengan melibas Jerman di pertandingan pertama, Jepang malah kalah lawan Timnas Kosta Rika yang di laga pertamanya dicukur Spanyol 0-7.
Timnas Jepang menyerah lewat gol pemain sayap Timnas Kosta Rika, Keysher Fuller, yang lahir di menit ke-81 laga yang dihelat di Stadion Ahmed bin Ali, Qatar, Minggu (27/11/2022) petang WIB ini.
Dengan kemenangan ini, persaingan ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dari Grup E pun jadi semakin seru.
Jepang masih tertahan di peringkat kedua klasemen Grup E dengan poin 3 dari dua pertandingan, unggul selisih gol atas Kosta Rika yang ada di posisi ketiga.
Laga lain dari Grup ini, yakni big match Spanyol vs Jerman akan dihelat Senin (28/11/2022) dini hari WIB nanti.
Di Stadion Ahmed bin Ali, setelah lebih banyak ditekan sepanjang laga, khususnya di paruh kedua, Kosta Rika justru mampu mencetak gol pada menit ke-81.
Bek sayap Keysher Fuller membobol gawang Jepang lewat tembakan melengkung dengan kaki kiri yang mengarah ke pojok atas.
Secara statistik, Jepang sebenarnya unggul segala-galanya atas Kosta Rika. Tim Samurai Blue unggul ball possession mencapai 57 persen, dan juga percobaan tembakan yakni 13 berbanding 4.
Akan tetapi, Kosta Rika memang lebih klinis dan bisa dibilang dinaungi dewi fortuna. Los Ticos mencetak gol dari satu-satunya percobaan tembakan tepat sasaran mereka di sepanjang pertandingan.
Baca Juga: Link Live Streaming Jepang vs Kosta Rika di Grup E Piala Dunia 2022 dan Susunan Pemain
Susunan Pemain Jepang vs Kosta Rika:
Timnas Jepang XI (4-2-3-1): Shuichi Gonda (GK); Miki Yamane, Kou Itakura, Maya Yoshida (C), Yuto Nagatomo; Wataru Endo, Hidemasa Morita; Ritsu Doan, Daichi Kamada, Yuki Soma; Ayase Ueda.
Pelatih: Hajime Moriyasu
Timnas Kosta Rika XI (5-3-2): Keylor Navas (GK/C); Keysher Fuller, Oscar Duarte, Francisco Calvo, Bryan Oviedo, Kendall Waston; Celso Borges, Yeltsin Tejeda, Gerson Torres; Anthony Contreras, Joel Campbell.
Pelatih: Luis Fernando Suarez
Tag
Berita Terkait
-
Harapan Bali United usai Rekrut Eks Gelandang Timnas Jepang U-23
-
Tanpa Klub, Takehiro Tomiyasu Tetap Diproyeksikan Tampil di Piala Dunia 2026
-
8 Peserta Piala Dunia 2026 yang Pernah Dibungkam Timnas Indonesia
-
11 Gol Tanpa Penalti! Ayase Ueda Lebih Gacor Dibanding Kane dan Mbappe
-
Jepang Jadi Inspirasi, Timnas Indonesia U-17 Siap Bikin Kejutan Lawan Brasil
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Komentar Tidak Biasa Pelatih Asal Malaysia Soal John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita John Herdman Kena Maki Eks Pelatih Lionel Messi
-
Horor Menit 73 Liga 4 DIY: Tendangan Kung Fu Leher Disasar, Wasit Tutup Mata
-
Ngeri! Anggota FBI Pantau Laga Maroko vs Kongo di Piala Afrika 2025, Mau Nyulik Siapa?