Suara.com - Timnas Indonesia ternyata merasakan dampak yang serius jika harus bermain tanpa diperkuat Rachmat Irianto sepanjang gelaran Piala AFF 2022.
Pasalnya, sektor pertahanan Timnas Indonesia terhitung rapuh jika tak dibantu performa defensif yang luar biasa dari Rachmat Irianto di Piala AFF 2022.
Menariknya, jika Rachmat Irianto tak bermain, Indonesia terbukti kelimpungan, terutama dalam membendung serangan lawan di lini tengah.
Tak hanya itu, setiap Rachmat Irianto tidak bermain, Timnas Indonesia kerap kali kebobolan. Hal itu sudah terbukti pada empat laga, yakni Kamboja, Thailand, dan Vietnam.
Pada laga kontra Kamboja, Timnas Indonesia memang kebobolan satu gol meskipun akhirnya menang 2-1. Rachmat Irianto pada laga ini tak mencatatkan menit bermain.
Sedangkan pada laga kontra Brunei Darussalam, Rachmat Irianto yang bermain penuh sukses membantu pertahanan Indonesia sehingga bersih dari kebobolan.
Yang menarik adalah laga kontra Thailand. Duet Irianto-Klok di lini tengah sebetulnya sudah sangat apik untuk bisa bertarung melawan para pemain Thailand.
Namun, saat Irianto ditarik keluar pada menit ke-75, Timnas Indonesia justru kebobolan oleh gol Sarach Yooyen pada menit ke-79.
Artinya, Thailand hanya membutuhkan waktu empat menit untuk mengeksploitasi ketidakhadiran Rachmat Irianto di lini tengah skuad Garuda.
Baca Juga: Profil Port FC, Klub Madam Pang yang Kabarnya Tertarik Rekrut Marselino Ferdinan
Selanjutnya, gelandang asal Persib Bandung juga berhasil membantu pertahanan Timnas Indonesia untuk membendung serangan Vietnam pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022.
Kehadiran Rian di lini tengah sangat membantu pemain bertahan untuk memfilter serangan The Golden Star yang berbahaya.
Hasilnya, duel yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jumat (6/1/2023) itu, Indonesia dan Vietnam bermain imbang tanpa gol.
Namun, ketika Indonesia harus bertandang ke markas Vietnam pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2022, skuad Garuda harus merasakan getahnya tanpa kehadiran Rian.
Sebab, Rachmat Irianto yang absen karena mengalami cedera pada pertandingan ini tak bisa membantu sektor pertahanan yang akhirnya kebobolan dua gol via aksi Nguyen Tien Linh.
Dengan kata lain, hal ini semakin membuktikan bahwa sektor pertahanan Indonesia sangat rapuh apabila bermain tanpa kehadiran Irianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta Pekan Kedua Januari 2026
-
Brutal Lagi! Kronologis Tendangan Kungfu ke Muka UAD FC vs KAFI Jogja FC Liga 4 Yogyakarta
-
Ada Orang Islam, Daftar Calon Pelatih Manchester United Pengganti Ruben Amorim
-
John Herdman Masuk Ujian Terberat, PSTI Sebut Timnas Indonesia Neraka Tekanan
-
APPI Minta Pelaku Tendangan Kungfu Muhammad Hilmi Dihukum Tegas
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Pelaku Cuma Ditegur, Ini Klarifikasi Kafi FC soal Tendangan Kung Fu Liga 4 Yogya
-
Sassuolo vs Juventus: Dear Jay Idzes, Hati-hati dengan Mesin Gol Si Nyonya Tua Ini
-
Paul Scholes Peringatkan Man United Jangan Rekrut Enzo Maresca, Kenapa?
-
Data Menyedihkan di Balik Ruben Amorin Dipecat Manchester United, Parah Sih...