Suara.com - Koordinator #SAVEOURSOCCER, Akmal Marhali menilai sepak bola rentan untuk dibawa ke ranah politik. Bahkan menjadi kendaraan politik di Indonesia. Dia mengatakan hal itu dalam konteks pemilihan ketua umum PSSI 2023-2027.
Lima calon ketua umum, 16 calon wakil ketua umum, dan 55 calon anggota komite eksekutif (Exco) akan bersaing dalam Kongres Luar Biasa (KLB) untuk menjadi pengurus Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) tahun 2023-2027 pada 16 Februari mendatang.
Beberapa nama di daftar calon itu yang kini menjabat pejabat publik.
Pengamat sepak bola itu mencurigai bahwa PSSI dan sepak bola berpotensi hanya akan dijadikan kendaraan politik atau batu loncatan bagi mereka untuk maju dalam kontestasi pemilu 2024 mendatang.
“Ada apa dengan PSSI, sehingga para pejabat turun gunung memperebutkan PSSI satu? Bahkan Menpora yang adalah orang tua dari seluruh cabang olahraga mencalonkan jadi waketum,” kata Akmal.
Ada potensi, menurut Akmal, PSSI dan sepak bola hanya akan dijadikan kendaraan politik atau batu loncatan untuk kontestasi pemilu 2024 mendatang.
“Potensi memanfaatkan sepak bola sebagai kendaraan politik itu sangat besar sekali, dan lagi-lagi sepak bola dikorbankan. Jangankan bicara tentang Kanjuruhan, bicara sepak bola saja dinomorduakan, nomor satunya adalah bagaimana bisa melakukan pencitraan dan menaikan elektabilitas lewat sepak bola,” kata Akmal dikutip dari BBC Indonesia
Dia pun mendorong agar setiap calon ketua umum membuat pakta integritas yang menyatakan komitmen untuk menyelesaikan jabatan hingga masa bakti habis.
“Seharusnya dibuat pakta integritas oleh para pemilk suara bahwa calon yang mereka dukung nantinya berkomitmen untuk tidak menjadikan PSSI sebagai batu loncatan politik dan berkomitmen akan memimpin sampai selesai, berani tidak calon-calon yang ada?
Baca Juga: Skuad Shin Tae-yong Diharapkan Sudah Lengkap Saat Turnamen Mini Timnas Indonesia U-20
“Jangan jadikan sepak bola kendaraan politik. Sepak bola kita sudah sangat tertinggal, maka kita butuh orang-orang yang bisa membawa terbang sepak bola kita,” ujarnya.
Pelaksanaan KLB PSSI dipicu oleh tragedi Stadion Kanjuruhan, Malang, yang menewaskan ratusan orang pada 1 Oktober 2022.
Terdapat lima calon yang bersaing memperebutkan kursi ketua umum PSSI periode 2023 hingga 2027.
Pertama adalah La Nyalla Mattalitti yang saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Dia pernah menjadi ketua umum PSSI selama setahun mengantikan Djohar Arifin.
Lalu, Erick Thohir yang kini menjabat sebagai Menteri BUMN. Dia pernah menjadi presiden klub Seri A, Italia, Inter Milan, dan klub olah raga lainnya.
Calon selanjutnya adalah Arif Putra Wicaksono yang merupakan CEO Nine Sport Inc., promotor pertandingan olahraga internasional.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Legenda Liverpool Murka dengan Ocehan Arne Slot soal Liga Champions
-
Kai Havertz Comeback dan Langsung Cetak Gol, Viktor Gyokeres Tergusur dari Starting XI Arsenal?
-
Conte Sindir Chelsea Usai Napoli Tersingkir dari Liga Champions: Perbedaan Uang Kami Terlalu Jauh
-
Krisis Lini Tengah, Aston Villa Pulangkan Douglas Luiz dari Juventus
-
Jalan Panjang Hijrah Maarten Paes dari MLS ke Ajax Amsterdam
-
Jordi Cruyff Bisa Pantau 3 Pemain Timnas Indonesia Temani Maarten Paes di Ajax Amsterdam
-
Viral! Setelah Kebanjiran, Camp Nou Jadi Sarang Tikus, Stadion Barcelona Jadi Olok-olok
-
Daftar Lengkap Kiper Pencetak Gol di Liga Champions: Anatoliy Trubin Terbaru, Butt Legenda
-
Usai Shayne Pattynama ke Persija Jakarta, Siapa Lagi Menyusul ke Super League?
-
Iqbal Iskandar Cetak Brace saat Timnas Futsal Indonesia Hancurkan Korsel, Pilih Tetap Membumi