Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-20 Shin Tae Yong mengatakan para pemain bertahannya tampil cukup bagus saat menghadapi tuan rumah Uzbekistan, pada pertandingan terakhir Grup A Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Stadion Istiqlol, Fergana, Selasa (7/3/2023) malam waktu setempat.
Uzbekistan sempat beberapa kali menciptakan peluang bagus untuk membobol gawang Indonesia yang dijaga kiper Daffa Fasya. Namun berkali-kali pula para pemain bertahan Indonesia yang dikomandoi Muhammad Ferrari mampu menggagalkan serangan-serangan itu, sehingga pertandingan tersebut berakhir imbang 0-0.
"Saya rasa perihal pertahanan, kami tampil baik karena hingga akhir pertandingan tidak kemasukan gol. Jadi para pemain juga layak mendapatkan pujian. Untuk memenangkan pertandingan, seluruh tim harus menjadi satu selama 90 menit," kata Shin Tae-yong dalam jumpa pers usai pertandingan.
Hasil imbang melawan Uzbekistan belum cukup untuk membawa Indonesia lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023. Timnas U-20 hanya menduduki posisi ketiga klasemen akhir Grup A dengan empat poin.
Koleksi poin itu sebenarnya sama dengan Irak yang pada pertandingan terakhir bermain imbang 1-1 dengan Suriah, namun Irak unggul selisih gol.
Meski demikian, pelatih Shin meyakini para pemain dapat memetik pelajaran, terutama dari pertandingan melawan Uzbekistan, terkait keterbatasan para pemain saat bertemu tim-tim dari negara yang lebih besar.
"Seperti yang anda lihat, para pemain Uzbekistan secara fisik lebih besar dari para pemain kami, dan kondisi ini cukup menyulitkan para pemain kami. Jadi kondisi fisik adalah kekuarangan kami. Karenanya mulai sekarang mereka harus bekerja ekstra untuk meningkatan kekuatan fisik mereka," kata pelatih asal Korea Selatan itu.
Setelah perjuangan di level Asia, timnas U-20 akan kembali mengikuti turnamen penting yakni Piala Dunia U-20 Mei mendatang. Untuk kompetisi tersebut, pelatih Shin mengatakan dirinya akan melakukan beberapa perubahan di dalam skuad.
"Rencana ke depan kami, akan memberi waktu istirahat bagi tim. Lalu setelahnya kami akan melakukan sejumlah perubahan di skuad," pungkas Shin seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Justin Hubner Dipanggil Timnas Belanda U-20, PSSI Menolak Panik
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Pesan Tegas Bojan Hodak untuk Bobotoh Jelang Duel Panas Persib vs Persija
-
Rahasia Sukses John Herdman Terbongkar, Legenda Kanada Ungkap Kunci di Balik Keajaiban Piala Dunia
-
Tak Perlu Motivasi! Bojan Hodak Puas Lihat Mental Baja Pemain Persib Jelang Duel Panas vs Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Apakah Manchester United Dzolim ke Ruben Amorim?
-
Respons Jay Idzes Soal Harga Pasarnya Meroket Tebus Rp173 Miliar
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Tambah Sukses Usai Pindah Klub Tahun Lalu
-
Bojan Hodak Waspadai Persija Jakarta Jelang Duel Panas di GBLA Usai Boros Belanja Pemain