Suara.com - Arema FC berencana untuk menggelar sejumlah pertandingan uji coba sebagai salah satu langkah persiapan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 yang rencananya kick-off pada 1 Juli.
Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas mengatakan bahwa berdasarkan rencana, salah satu klub yang akan menjadi lawan Arema FC dalam pertandingan uji coba adalah Persija Jakarta.
"Uji coba sudah kita ajukan, tinggal persetujuan Persija," kata Wiebie seperti dimuat Antara, Kamis (1/6/2023).
Wiebie menjelaskan, ia belum bisa memastikan kapan pelaksanaan pertandingan uji coba melawan tim berjuluk Macan Kemayoran itu. Ia menginginkan pertandingan uji coba bisa dilaksanakan di Kota Malang, Jawa Timur.
Hingga saat ini, Arema FC masih belum melakukan pertandingan uji coba melawan klub-klub Liga 1. Arema FC baru melakukan uji coba dengan sejumlah tim seperti melawan tim Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kabupaten Malang dan lainnya.
"Mudah-mudahan mereka mau uji coba di Malang," katanya.
Ia menambahkan, sebelumnya, manajemen Arema FC telah berencana untuk melakukan pertandingan uji coba melawan Bhayangkara FC. Namun, dikarenakan Bhayangkara FC berada di Yogyakarta, maka rencana tersebut ditunda.
Selain itu, lanjutnya, Arema FC juga berencana untuk melakoni laga uji coba melawan Madura United. Pertandingan uji coba yang akan dilakoni Arema FC, sesuai dengan masukan dari pelatih Arema FC, I Putu Gede Swi Santoso.
"Kemarin kita mau uji coba lawan Bhayangkara, tapi, karena Bhayangkara harus ke Yogyakarta kita tunda dulu, bisa jadi kita ke sana. Coach Putu sudah bicara dengan saya, (mungkin) ke Madura atau Yogyakarta," ujarnya.
Dalam menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, Arema FC tengah melakukan perombakan skuad. Setidaknya ada 12 nama baru, termasuk pemain asing yang telah bergabung dengan klub yang berusia 35 tahun tersebut.
Arema FC telah memastikan tiga pemain asing bergabung pada klub asuhan pelatih I Putu Gede Swi Santoso tersebut. Tiga nama baru itu adalah Charles Lokolingoy asal Australia, Ichaka Diarra asal Mali dan Gustavo Almeida asal Brasil.
Selain itu, Arema FC telah memperkenalkan sembilan orang pemain lokal baru, yakni Flabio Soares, Hamdi Sula, Samuel Balinsa, Rifad Marabessy, Rendra Teddy, Fardan Harahap, Gufroni Al Ma'ruf, Dicky Agung Setiawan dan Samsudin.
[Antara]
Berita Terkait
-
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak dengan Persija Jakarta, Tutup Pintu Aboard?
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Ternyata Sampai Tanggal Segini Batas Voting Gol Indah Rizky Ridho di Puskas Awards 2025
-
Seberapa Besar Peluang Gol Rizky Ridho Menang FIFA Puskas Awards? Bersaing dengan Cristiano!
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Gattuso Minta Maaf Usai Italia Dipermalukan Norwegia 1-4 di San Siro
-
Petaka Absen di FIFA Matchday, Ranking Timnas Indonesia Jeblok Disalip Suriname
-
Potensi Besar, Gerard Pique Optimis Timnas Indonesia Bisa Tampil di Piala Dunia
-
Kalahkan Albania, Inggris Tutup Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan Sempurna
-
Gabung Manchester United, Diego Leon Jadi Kebanggaan Masyarakat Paraguay
-
Norwegia Bantai Italia 4-1, Haaland Antar Negaranya Lolos ke Piala Dunia Pertama Sejak 1998
-
Bantai Armenia 9-1, Portugal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Pemain Keturunan Swedia Dukung Gol Spektakuler Rizky Ridho Raih Puskas Award
-
Rizky Ridho Setia ke Persija Hingga 2028, Sang Istri Ternyata Bisikkan Hal Ini
-
Bersinar di Piala Dunia U-17, Winger Manchester City Ternyata Pemain Keturunan