Suara.com - Bek Seongnam FC, Kim Ji-soo, secara resmi diumumkan sebagai rekrutan terbaru klub Liga Inggris, Brentford FC. Pemain tersebut sebelumnya bermain di kasta kedua Liga Korea Selatan dan menghadapi Asnawi Mangkualam dalam pertandingan K League 2.
Brentford FC mengumumkan melalui rilis resmi bahwa Kim Ji-soo telah direkrut dari Seongnam FC dengan kontrak selama empat tahun, dengan opsi perpanjangan satu tahun. Namun, dia akan memulai karirnya di tim cadangan Brentford, yaitu Brentford B.
Menariknya, Kim Ji-soo sebelumnya pernah berhadapan dengan Asnawi Mangkualam dalam pertandingan K League 2 antara Seongnam dan Jeonnam Dragons. Saat itu, Asnawi tampil impresif sebagai starter dan berhasil memberikan dua assist.
Kim Ji-soo, yang juga tampil sebagai starter, tidak mampu menghentikan permainan eksplosif dari Asnawi. Pertandingan tersebut berakhir dengan Asnawi ditarik keluar pada menit ke-82, sementara Kim Ji-soo digantikan pada menit ke-63.
Profil Kim Ji-soo
Dia merupakan seorang bek potensial asal Korea Selatan. Berposisi sebagai center back, Kim Ji-soo masih sangat muda dengan tanggal lahir 24 Desember 2004.
Kim Ji-soo telah bergabung dengan akademi Seongnam FC sejak tahun 2017, ketika usianya baru 13 tahun. Setelah dua tahun di tim U-15 Seongnam FC, ia bergabung dengan Pungsaeng High School. Pada 7 Februari 2022, ia menandatangani kontrak semi-profesional pertamanya dengan Seongnam FC.
Dengan kontrak tersebut, Kim Ji-soo menjadi pemain semi-profesional termuda di K League 1 2022. Pada musim debutnya, ia tampil dalam 19 pertandingan dan langsung menarik perhatian publik.
Kim Ji-soo kemudian secara mengejutkan diumumkan sebagai rekrutan terbaru Brentford. Namun, ia tidak langsung akan bermain di tim utama, melainkan harus memulai di skuad cadangan.
Baca Juga: James Milner Angkat Kaki dari Liverpool, Nomor Punggung 7 Jadi Milik Luis Diaz
Kim Ji-soo juga telah berkontribusi dalam timnas Korea Selatan. Sebelumnya, ia bermain untuk Timnas U-17 Korea Selatan dan telah mencatatkan 12 caps internasional. Kemudian, ia bergabung dengan Timnas U-20 Korea Selatan yang berpartisipasi dalam Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.
Dengan postur 192 cm, Kim Ji-soo menjadi salah satu pemain yang mencuri perhatian ketika membawa Timnas U-20 Korea Selatan mencapai semifinal Piala Dunia U-20 2023.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Eks Liverpool Minta Arteta Tendang Gyokeres Usai Gol Comeback Gabriel Jesus
-
Arsenal Patahkan Rekor Aston Villa, Mikel Arteta Sebut Pemain Sebagai Sosok Kunci
-
Ezra Walian Sabet Player of The Match Keenam Usai Bawa Persik Kediri Menang
-
Harga Pasar Jay Idzes Melonjak Drastis Saat Sassuolo Berpotensi Raup Cuan Melimpah
-
Hanya Memiliki Satu Mata, Georgi Minoungou Bersinar di Piala Afrika 2025
-
Gestur Marah Matheus Cunha ke Suporter Usai MU Gagal Kalahkan Juru Kunci Premier League
-
Arne Slot Optimistis 2026 Bakal Jadi Tahunnya Florian Wirtz
-
16 Negara yang Lolos Babak 16 Besar Piala Afrika 2025, Maroko hingga Kamerun
-
Masa Depan Mohamed Salah di Liverpool Terungkap Usai Rumor Transfer Arab Saudi Mulai Meredup Tajam
-
Ikut Drawing 16 Besar ACL Two 2025/2026, Atep Ucap Hal Tak Terduga